SOLOPOS.COM - Inggris Vs Amerika Serikat akan menjalani pertandingan krusial untuk penentuan mereka lolos dari fase Grup B Piala Dunia 2022. (Antara/Juns)

Solopos.com, AL KHOR – Pertandingan krusial akan dilakoni Inggris dan Amerika Serikat di babak penyisihan Grup B Piala Dunia 2022. Inggris Vs Amerika Serikat di gelar di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, Sabtu (26/11/2022) dini hari pukul 02.00 WIB dan dapat dapat disaksikan melalui tayangan live streaming maupun siaran langsung stasiun televisi partner FIFA Piala Dunia 2022 Qatar.

Pertandingan antara Inggris Vs Amerika Serikat di Grup B ini akan dipimpin oleh wasit Jesus Valenzuela Saez asal Venezuela kelahiran 24 November 1983 atau berusia 38 tahun.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Live streaming pertandingan Inggris Vs Amerika Serikat pada Piala Dunia 2022 Qatar bini bisa disaksikan melalui link Vidio, MOJI, maupun Campions TV 1.

Ingris dan Amerika Serikat pernah bertemu dua kali di kancah Piala Dunia. Untuk sementara Amerika Serikat unggul rekor pertemuan dengan satu kemenangan dan sekali seri.

Ekspedisi Mudik 2024

Pertemuan pertama Inggris dan Amerika Serikat terjadi cukup lama yaitu pada tahun 1950 tepatnya pada tanggal 30 Juni. Dalam laga itu Amerika Serikat menang dengan skor 1-0 melalui gol semata wayang Joe Gaetjens pada menit ke-38.

Dikutip dari laman resmi FIFA, pertemuan kedua Inggris Vs Amerika Serikat terjadi di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Pada pertandingan yang digelar pada 13 Juni 2010 itu Inggris dan Amerika Serikat bermain imbang 1-1.

Baca Juga: Aksi Suporter Timnas Jepang di Piala Dunia 2022 Tuai Pujian Warganet

Di laga itu Inggris memimpin lebih dulu ketika pertandingan baru berlangsung tiga menit lewat gol Steven Gerrard. Namun, Amerika Serikat membalaskan untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol Clint Dempsey pada menit ke-39.

Sementara itu, di penyisihan Grup B Piala Dunia 2022 Qatar ini Inggris dan Amerika Serikat mengawali perjuangan mereka dengan hasil berbeda. Inggris menang telak atas Iran dengan skor 6-2, sedangkan Amerika Serikat ditahan Wales dengan skor 1-1.

Kemenangan menjadi harga mati bagi Inggris pada laga yang bisa disaksikan melalui live streaming Vidio tersebut, untuk membuka lebar peluang mereka lolos dari fase Grup B Piala Dunia 2022. Mengalahkan Amerika Serikat berarti membuat poin mereka menjadi 6 dan dipastikan nyaman di puncak klasemen sementara Grup B.

Baca Juga: Mantap! DKI Jakarta Rebut Emas Sepak Bola Pospenas di Solo, Jateng Kedua

Hal yang sama juga dikobarkan skuad Amerika Serikat. Apabila mereka mengalahkan Inggris, maka peluang lolos fase grup cukup terbuka karena akan mengemas poin 4 dan memimpin klasemen sementara grup.

Dengan kekuatan skuad berisi bintang seperti Jordan Pickford; John Stones, Eric Dier, Harry Maguire; Kieran Trippier, Declan Rice, Jude Bellingham, Luke Shaw; Bukayo Saka, Harry Kane, dan Raheem Sterling, seharusnya Inggris tak menemui kesulitan untuk mengalahkan Amerika Serikat.

Baca Juga: Lengkap! Berikut Ini Cara Mengetahui Ranking Poin BWF Pebulu Tangkis

Namun demikian, Amerika Serikat bukanlah tim kemarin sore dan Inggris sudah merasakan kekuatan sang lawan tersebut di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan ketika mereka gagal menundukkukan skuad Paman Sam tersebut.

Duel krusial antara Inggris Vs Amerika Serikat ini bisa disaksikan secara langsung melalui tayangan SCTV sebagai media partner Piala Dunia 2022 serta bisa disimak di live streaming Vidio, MOJI, maupun Champions TV 1.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya