SOLOPOS.COM - Cristiano Ronaldo (JIBI/REUTERS/Sergio Perez)

Liga Spanyol diwarnai dengan aksi unik Ronaldo.

Solopos.com, MADRID – Penampilan adalah segalanya. Jargon tersebut sepertinya selalu ada dalam kamus megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Promosi Piala Dunia 2026 dan Memori Indah Hindia Belanda

CR7, julukan Ronaldo, memang dikenal sebagai pemain yang sangat memperhatikan penampilan. Dari ujung kaki hingga ujung kepala. Wajar, pria berusia 32 tahun tersebut memang kerap menjadi bintang iklan berbagai produk ternama.

Ekspedisi Mudik 2024

Namun, bagaimana jika Ronaldo “kepergok” berdandan ketika berada di lapangan? Hal itu bisa dilihat ketika Ronaldo membantu Real Madrid membungkam Deportivo La Coruna di Santiago Bernabeu, Madrid, Minggu (21/1/2018) malam WIB.

Dalam pertandingan itu, Ronaldo menyedot perhatian bukan hanya karena menyumbang dua gol. Tapi, Ronaldo juga menjadi bahan pembicaraan media dan warga net karena bercermin mengenakan kamera hand phone (HP).

Saat itu, kepala Ronaldo mengucurkan darah akibat benturan dengan pemain lain. Meski terlihat kesakitan, CR7 masih memperhatikan penampilannya. Ronaldo sepertinya enggan terlihat “jelek” dan harus tampil sempurna dalam situasia apa pun.

Ia meminjam HP milik dokter tim yang memeriksanya di lapangan untuk bercermin dan memeriksa wajahnya yang berdarah-darah. Berbagai komentar langsung muncul. “Obsesi Ronaldo atas penampilannya memasuki level tinggi,” tulis Reuters.

Komentar lain menyebut perilaku Ronaldo layaknya tokoh Putri Salju ketika bercermin dengan mengucap dialog khas “Cermin, Cermin, di Dinding, Siapakah yang Paling Cantik di Dunia?”.

Untungnya, Ronaldo juga tampil gemilang di lapangan dengan menyumbang brace. Dua pemain Madrid lainnya, Nacho Hernandez dan Gareth Bale juga menyokong dua gol bagi tim Ibu Kota Spanyol ini. Sedangkan satu gol lain Madrid dilesakkan Luka Modric.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya