SOLOPOS.COM - Sergio Aguero JIBI/SOLOPOS/Reuters

Solopos.com, MANCHESTER – Striker Manchester City, Sergio Aguero, tampaknya masih memiliki loyalitas terhadap klub asalnya, Independiente Argentina. Bahkan sempat terlintas di benak Aguero untuk meninggalkan City, demi membela klub yang melahirkannya itu.

Aguero merupakan pemain jebolan Independiente. Ia mengawali kariernya di Independiente, sebelum akhirnya hijrah ke Eropa bersama klub Atletico Madrid pada musim 2006 lalu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Setelah dari Atletico, Aguero pun hijrah ke Inggris bersama Manchester City pada musim 2011. Semusim di City, mantan menantu Diego Maradona itu sukses mempersembahkan gelar juara Liga Premier.

Kini Aguero menjadi sosok sentral di Citizen. Meski demikian, ia tetap tak melupakan jasa-jasa klub yang melahirkannya.

Terbukti saat Independiente mengalami kesulitan dan terdegradasi, Aguero mengaku sedih. Aguero bahkan sempat mengungkapkan perasaannya untuk meninggalkan City, demi membantu Independiente kembali ke kasta tertinggi.

Namun, ide ini urung terlaksana setelah sang agen melarangnya. “Saya cinta Independiente dan saat mereka terdegradasi saya berpikir untuk kembali ke sana,” ujar Aguero kepada The Sun, seperti dilansir Sky Sport, Kamis (10/10/2013).

“Saya ingin membantu klub ke atas lagi. Saya benar-benar tentang hal itu, tapi agenku mengatakan bahwa City akan membunuh kami jika melakukannya.”

“Saya tahu tugasku di City. Saya hanya mengatakan hal itu sempat terlintas saat Independiente turun. Saya sangat senang di City sejak saya datang. Tapi saya pasti akan kembali ke Independiente, dalam beberapa tahun lagi. Saya ingin mengakhiri karierku di sana.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya