SOLOPOS.COM - Arsenal (JIBI/Solopos/Reuters/Tony O'Brien)

Liga Inggris akan menyajikan duel Manchester United vs Arsenal akhir pekan ini.

Solopos.com, LONDON – Arsenal tengah berada dalam performa bagus di Liga Premier Inggris. Tantangan berat pun menanti mereka pada akhir pekan ini yakni harus melawat ke markas Manchester United.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Arsenal belum terkalahkan dalam 10 pertandingan terakhir di Liga Inggris. Satu-satunya kekalahan didapat The Gunners adalah melawan Liverpool di partai pembuka. Mereka pun sukses memetik tujuh kemenangan dan tiga kali hasil imbang setelah itu.

Arsenal sendiri kini berada di posisi keempat klasemen dengan koleksi 24 poin dari 11 laga. Mereka tertinggal dua poin dari Liverpool yang berada di puncak klasemen. Mantan pemain Arsenal, Ray Parlour, menyebut tim polesan Arsene Wenger itu lebih kuat musim ini.

“Saya melihat Arsenal sekarang dan berpikir mereka jauh lebih tangguh,” ucap Parlour seperti dikutip dari Sky Sports, Selasa (15/11/2016).

“Orang-orang selalu menunggu datangnya seorang penyerang tengah besar itu, tapi bagi saya perekrutan kuncinya adalah Mustafi dan Xhaka. Mereka berdua sangat kuat, terutama Mustafi yang berada di sisi (Laurent) Koscielny di lini belakang. Dengan Mustafi, Anda bisa menekan sedikit lebih tinggi dan memadatkan ruang di lini tengah,” tutur Parlour.

Parlour menambahkan Arsenal tak boleh lengah meski berada dalam performa positif. Melawan MU akhir pekan ini pun akan menjadi ujian berat bagi The Gunners. Meski performa MU kerap mendapatkan sorotan, namun Setan Merah tetaplah klub besar dan tak mudah ditaklukkan.

“Ini adalah liga yang sangat kompetitif dan ini akan menjadi sebuah ujian besar. Jika mereka akan memenangi gelar, mereka harus pergi ke tempat-tempat seperti Old Trafford dan berusaha mendapatkan hasil,” tutur Parlour.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya