SOLOPOS.COM - Pelatih Manchester United Jose Mourinho (JIBI/Reuters/Carl Recine)

Liga Inggris diwarnai dengan Jose Mourinho yang memasuki musim kedua di MU.

Solopos.com, MANCHESTER – Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, memiliki track record bagus ketika menangani sebuah tim di musim kedua. Lalu bagaimana peluangnya di musim ini bersama MU?

Promosi Antara Tragedi Kanjuruhan dan Hillsborough: Indonesia Susah Belajar

Seperti diketahui, Mourinho selalu berhasil membawa tim yang ditanganinya menjadi juara liga saat memasuki musim kedua. Hal itu sudah dibuktikannya di FC Porto, Chelsea, Inter Milan, Real Madrid, dan Chelsea lagi.

Kini, giliran MU yang menunggu tradisi itu. Pada musim pertamanya bersama Setan Merah, Mourinho sudah memberikan dua trofi yakni Piala Liga Inggris dan Liga Europa. Berkat trofi Liga Europa itu pula MU bisa berlaga di Liga Champions meski hanya finis di urutan keenam Liga Inggris.

Di musim keduanya bersama MU ini, Mourinho dinilai sudah lebih mengetahui karakter anak asuhnya. Dia juga sudah menambah kekuatan MU dengan mendatangkan Romelu Lukaku, Victor Lindelof, dan Nemanja Matic. Mengenai kans juara MU di musim ini, Pelatih asal Portugal itu mengaku optimistis.

“Saya merasa bisa bukan karena saya senantiasa melakukannya [menjuarai titel liga di musim keduanya],” ujar Mourinho seperti dilansir Soccerway, Sabtu (12/8/2017).

“Tidak ada jaminan tapi wajarnya seorang manajer di musim kedua sudah lebih tahu mengenai klub dan para pemainnya. Kami punya pramusim lebih baik dibandindingkan tahun lalu dan kami memiliki level kepercayaan diri dari sebuah tim yang sudah menjuarai sebuah kompetisi Eropa dan kembali main di Liga Champions,” terangnya.

“Saya kini memiliki kondisi-kondisi yang lebih baik untuk menjalani sebuah musim yang lebih bagus dibandingkan dengan musim pertama,” tuntas Mourinho.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya