SOLOPOS.COM - Sergio Aguero (JIBI/Reuters/Lee Smith)

Liga Inggris diwarnai dengan Sergio Aguero yang tampil moncer.

Solopos.com, MANCHESTER — Manajer Manchester City, Josep “Pep” Guardiola, sepertinya tidak perlu menyesal gagal mendapatkan Alexis Sanchez yang memilih menyebrang ke rival sekota mereka, Manchester United.

Promosi Ongen Saknosiwi dan Tibo Monabesa, Dua Emas yang Telat Berkilau

Guardiola masih memiliki segudang penyerang berkualitas top, salah satunya Sergio “Kun” Aguero. Bomber berpaspor Argentina itu membuktikan ketajamannya dengan menorehkan hattrick ketika City melumat Newcastle United 3-1 di Etihad Stadium, Manchester, Minggu (21/1/2018) dini hari WIB.

Aguero membuka keran golnya dengan sundulan setelahmenerima umpan crossing Kevin de Bruyne pada menit ke-34. Mantan menantu legenda sepak bola Argentina, Diego Armando Maradona, tersebut menggandakan keunggulan timnya lewat tendangan kaki kanan dari titik penalti sekitar delapan menit setelah jeda turun minum.

Empat menit kemudian, Newcastle sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 1-2 dengan gol Jacob Murphy. Tapi Aguero lagi-lagi memaksa kiper Newcastle, Karl Darlow, memungut bola dari gawangnya setelah kerja sama apiknya dengan Leroy Sane. Kali ini, Aguero melesakkan si kulit bundar dengan kaki kiri.

Inilah kali pertama Aguero mencetak hattrick sempurna (kombinasi kaki kiri, kaki kanan, dan kepala) sejak membobol gawang Newcastle pada Oktober 2015. Eks penyerang Atletico Madrid itu tertinggal empat gol dari Harry Kane yang memimpin perebutan Golden Boot di Liga Premier Inggris musim ini.

“Kami tidak akan membeli seorang striker karena kami punya dia [Aguero] dan dua atau tiga pekan lagi Gabriel [Jesus] akan kembali [dari cedera]. Sergio punya talenta spesial karena dia tidak menyentuh bola sebelum gol perdananya, dan tidak ada kata-kata yang bisa menggambarkan betapa bagusnya dia di posisi spesial dan saya sangat senang,” jelas Guardiola, seperti dilansir Dailymail.co.uk.

Guardiola berencana mendatangkan Sanchez dari Arsenal sejak musim panas lalu. Namun, United membajak target utama City tersebut dari Arsenal pada bursa transfer Januari 2018 ini dengan iming-iming gaji  350.000 poundsterling (Rp6,4 miliar) per pekan.

“Saya katakan setelah laga [kekalahan 3-4 dari Liverpool] kami butuh hasil yang menggaransi pekerjaan sudah tintas dan cara kami berlari serta bertarung melawan sebuah tim yang bertahan dengan 10 atau 11 pemain di kotak penalti, performa tadi sangat bagus,” jelas Guardiola.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya