SOLOPOS.COM - Pemain Manchester United merayakan gol. (JIBI/Reuters/Andrew Boyers)

Liga Inggris diwarnai dengan MU yang tampil gemilang.

Solopos.com, MANCHESTER – Manchester United menjalani start impresif di Liga Premier Inggris musim 2017/2018. Kendati demikian, MU diminta untuk tak berpuas diri dulu. hal itu diungkapkan oleh gelandang mereka, Juan Mata.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

MU berhasil menyapu bersih dua laga awal Liga Premier Inggris dengan kemenangan. Dalam dua laga itu, MU mencetak hasil serupa yakni kemenangan 4-0 atas West Ham United dan Swansea City. Catatan 8 gol tanpa kebobolan tentu menjadi awal yang bagus bagi Setan Merah.

Lini pertahanan yang menjadi sorotan musim lalu juga tampil tangguh. Sementara lini depan, mereka tak lagi bergantung pada satu orang. Romelu Lukaku yang baru didatangkan mencetak tiga gol, sementara Anthony Martial yang merupakan pemain cadangan berhasil membuat dua gol.

Itu artinya, MU memiliki kedalaman skuat yang oke. Tak ayal, mereka pun disebut-sebut menjadi kandidat terkuat juara Liga Inggris musim ini. Mata pun mengingatkan untuk timnya tak jemawa lebih dulu.

“Dalam hal sepak bola, pekan berakhir dengan sebuah perasaan yang sangat bagus lagi, menyusul kemenangan meyakinkan lain. Sekalipun skornya mungkin terlalu besar,” terang Mata seperti dikutip dari Mirror.co.uk, Selasa (22/8/2017).

“Satu hal yang jelas, kami memiliki banyak alasan untuk gembira dengan kepercayaan diri dan determinasi yang kami tunjukkan di atas lapangan. Tapi kami juga tahu bahwa ini hanya awal,” sambungnya.

Pada pekan selanjutnya, MU akan menjamu Leicester City di Old Trafford. Momentum positif mesti diteruskan sebelum memasuki jeda internasional. “Pekan berikutnya kami punya kesempatan untuk terus mendapatkan momentum. Kali ini melawan Leicester, yang selalu menjadi lawan yang sulit,” tutur Mata.

“Akan bagus sekali untuk menjalani jeda internasional pertama di musim ini dengan sembilan poin dari kemungkinan sembilan poin,” pungkas pemain berpaspor Spanyol itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya