SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, MANCHESTER</strong> &ndash; Manchester City berada di ambang juara Liga Premier Inggris musim ini. City bahkan bisa memastikan gelar juara itu dengan berkelas yakni dihadapan rival bebuyutan sekaligus sekota, Manchester United.</p><p>Duel derby Manchester itu akan dilangsungkan di Etihad Stadium, Sabtu (7/4/2018) pukul 23.30 WIB. Kemenangan di Derby Manchester akan membuat City unggul 19 poin atas MU dalam enam pertandingan tersisa. Artinya, poin City mustahil disalip rival sekota mereka itu hingga pertandingan penutup musim.</p><p>Sejumlah rekor siap mereka panen. City berpeluang menyalip rekor poin tertinggi Liga Premier Inggris, yang diukir Chelsea ketika menjadi juara dengan koleksi 95 poin.&nbsp; Sejauh ini, City telah mengoleksi 84 poin dari 31 pertandingan.</p><p>Selain itu, City bisa melampaui Chelsea yang meraih total kemenangan terbanyak, yakni 30 kali, dalam semusim. Sajauh ini, Manchester Biru telah meraup 27 kemenangan. Bukan hanya itu, Guardiola akan menjadi manajer ketiga yang mampu menyandingkan gelar Liga Premier Inggris dengan dua titel dari lima liga top Eropa, mengikuti jejak Carlo Ancelotti dan Jose Mourinho.</p><p>Namun, apakah United rela melihat City berpesta juara di depan mata kepala mereka? Pasukan Jose Mourinho memang nyaris mustahil menggagalkan City meraih trofi pertamanya sejak 2013/2014 silam. Tapi setidaknya Marcus Rashford dkk. harus berusaha menjaga &ldquo;kehormatan&rdquo; dengan menggagalkan City menyegel juara di Derby Manchester.</p><p>City sendiri sedang dalam kondisi drop setelah dibantai Liverpool 0-3 pada <em>leg</em> pertama perempat final Liga Champions, Kamis (5/4/2018) dini hari WIB. &ldquo;Laga ini datang dalam situasi tidak ideal, ada gap yang sangat jauh di antara kedua tim, namun kami semua paham ini laga spesial,&rdquo; jelas gelandang United, Juan Mata, seperti dilansir <em>Worldsoccertalk.com, </em>Jumat (6/4/2018).</p><p>&ldquo;Kami tidak sabar bermain melawan mereka dan bermain bagus. Itu yang pantas diberikan bagi fans kami,&rdquo; sambungnya.</p>

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya