SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Liga Inggris 2015/2016 pekan ini menyajikan nyanyial lagu kebangsaan Prancis untuk menghormati para korban teror Paris.

Solopos.com, WATFORD — Sesuai rencana, lagu kebangsaan Prancis, La Marseillaise, berkumandang sebelum kick-off pada laga-laga Liga Premier akhir pekan ini. Watford dan Manchester United mengawalinya ketika kedua tim dipertemukan di Stadion Vicarage Road, Watford, Sabtu (21/11/2015) malam WIB.

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

Pemain kedua kubu saling berangkulan dan menyanyikan lagu tersebut, diikuti fans dari kedua kubu yang memenuhi tribune stadion. La Marseillaise dikumandangkan untuk memperingati tragedi pengeboman dan penembakan brutal yang menewaskan 129 orang di Paris, Prancis, Jumat (13/11/2015).

Sejauh ini, terdapat 72 pemain asal Prancis yang merumput di Liga Premier. Dua di antaranya adalah gelandang Manchester United, Morgan Schneiderlin dan striker Anthony Martial. Schneiderlin dipasang sebagai starter pada pertandingan di Watford. Sementara Martial absen karena mengalami cedera.

“Sebagai bagian anggota dari olahraga sepak bola, kami tidak bisa memberi banyak [untuk korban tragedi], namun kami bisa memberi dukungan secara simbolis dan saya pikir ini [mengumandangkan La Marseillaise] sangat menyenangkan bagi orang-orang Prancis, para korban dan keluarga mereka. Saya pikir ini akan memberi mereka kekuatan untuk bertahan di tengah cobaan,” jelas Manajer Manchester United, Louis van Gaal, seperti dilansir Manchestereveningnews.co.uk, Sabtu (21/11/2015).

Menariknya, di sela-sela La Marseillaise dikumandangkan, sejumlah suporter United juga mengumandangkan chant Eric Cantona berbunyi  “Ohh aah Cantona”.  Cantona merupakan legenda sekaligus mantan pemain favorit suporter United yang berasal dari Prancis. Jadi, tidak menghenrankan apabila nama Cantona ikut terdengar sebelum kick-off.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya