SOLOPOS.COM - Bayern Munchen (JIBI/REUTERS/Michael Dalder)

Liga Champions akan menyajikan laga Bayern Munchen vs Besiktas

Solopos.com, MUNICH – Bayern Munchen akan menghadapi tim top Turki, Besiktas, pada babak 16 Besar Liga Champions. Leg pertama akan dilangsungkan di markas Bayern, Allianz Arena, Rabu (21/2/2018) dini hari WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bayern lolos ke babak 16 Besar Liga Champions sebagai juara grup B. Mereka kalah bersaing dengan Paris Saint Germain untuk menjadi juara grup. Sementara itu, Besiktas merupakan kuda hitam di Liga Champions. Mereka sukses menjadi juara grup G dengan mengunggulu FC Porto, RB Leipzig, dan AS Monaco.

Bayern memiliki bekal bagus jelang laga ini. Mereka baru saja mengalahkan Wolfsburg dengan skor 2-1 di Liga Jerman. Berbeda dengan Besiktas yang cuma berbekal hasil imbang 1-1 melawan Konyaspor di Liga Turki.

Di laga ini, Bayern belum bisa memainkan Manuel Neuer yang mengalami cedera. Posisi penjaga gawang akan diamanatkan kepada Sven Ulreich. Sementara Robert Lewandowski akan tetap diandalkan di lini depan dengan dukungan James Rodriguez, Arjen Robben, dan Franck Ribery.

Di kubu tim tamu, merek ditinggal Gokhan Tore dan Atinnc Nukan yang mengalami cedera. Namun, mereka tetap bisa memainkan sejumlah pemain andalan seperti Alvaro Negredo, Ryan Babel, dan Ricardo Quaresma.

Laman Who Scored lebih mengunggulkan Bayern di laga ini. Die Roten diprediksi bisa menang dengan skor 3-1.

Perkiraan susunan pemain

Bayern Munchen: Ulreich, Alaba, Hummels, Boateng, Kimmich, Vidal, Tolisso, Ribery, Robben, James, Lewandowski

Besiktas: Fabri, Gonul, Pepe, Tosic, Adriano, Hutchinson, Arslan, Quaresma, Talisca, Babel, Negredo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya