SOLOPOS.COM - Selebrasi Susilo Irwandoyo saat mencetak gol ke gawang Villa 2000 B pada Babak 32 Besar Liga 3 di Stadion Kebondalem, Kabupaten Kendal, Jateng, Selasa (5/12/2017) siang. (Instagram-@dr.mirnaannisa)

Liga 3 yang berhasil dimenangi Persik Kendal kala melawan Villa 2000 B Jakarta membuat nama Bupati Mirna disorot karena selebrasi gol dari salah satu pemain.

Semarangpos.com, KENDAL – Kisah unik terjadi di laga lanjutan Babak 32 Besar Liga 3 antara Persik Kendal dan Villa 2000 B Jakarta di Stadion Kebondalem, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (5/12/2017) siang. Pada laga yang dimenangi Persik Kendal dengan skor telak 3-0 itu, salah satu pencetak gol, Susilo Irwandoyo, mempersembahkan golnya untuk Bupati Kendal Mirna Annisa.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Irwandoyo yang mencetak gol pertama bagi Persik Kendal kemudian mengeluarkan selembar kain yang mengungkapkan gol tersebut ia persembahkan untuk sang bupati Kendal. “For you Bu Mirna,” begitu tulisan yang dibentangkan Irwandoyo seusai mencetak gol pertama bagi Persik Kendal dalam laga keduanya di Babak 32 Besar liga 3 musim 2017.

Ekspedisi Mudik 2024

[Baca juga Melaju ke 32 Besar, Persik Kendal Didukung Bupati Mirna]

Bupati cantik yang akrab disapa Mbak Nok itu lantas mengunggah foto selebrasi Irwandoyo di akun Instagramnya, @dr.mirnaannisa. “#persikkendal #persikkendalkeren #anakkendalhandal #lovemirna #goalmirna #persikkendalbangkit,” begitu tulis Mirna pada keterangan foto.

Bupati Mirna Annisa sebelumnya memang menyatakan dukungan penuh untuk tim berjuluk Laskar Bahurekso tersebut. Bahkan pada pertandingan pertama di Babak 32 Besar Liga melawan Maung Anom Bandung, Minggu (3/12/2017) lalu, Mirna datang langsung ke Stadion Kebondalem demi memberikan dukungan langsung kepada tim yang bermarkas di kabupaten yang ia pimpin.

[Baca juga Bupati Mirna Datang ke Stadion, Persik Kendal Ditundukkan Maung Anom]

Dalam pertandingan kedua di Babak 32 Besar Liga 3 yang juga membuahkan kisah unik itu, Persik Kendal berhasil menang telak dan mencetak tiga gol tanpa ada balasan. Irwandoyo yang mempersembahkan golnya untuk Bupati Mirna, berhasil mencetak dua gol dalam pertandingan itu, sedangkan satu gol lain dicetak Ardiansyah. (Ginanjar Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya