SOLOPOS.COM - Sragen United (JIBI/Solopos/M. Ferri Setiyawan)

Liga 2 yang tengah diikuti Sragen United hanya demi terhindar dari degradasi.

Semarangpos.com, SEMARANG — Kesebelasan Sragen United menargetkan tidak terdegradasi dari Liga 2 Indonesia di akhir musim kompetisi tahun 2017 ini.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Manajer sementara Sragen United Ismu Puruhitno di Semarang, Kamis (3/8/2017), mengakui tim yang sekarang dikelola oleh Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Tengah itu sulit bersaing untuk lolos ke babak penyisihan grup. “Kami realistis, karena saat ini kami baru mengantongi 10 poin,” katanya.

Target di akhir penyisihan grup, kata dia, Sragen United setidaknya bisa menduduki posisi 3 atau 4 klasemen. “Target kita masuk ‘play off’ untuk bertahan di Liga 2,” tambahnya.

Sejak 4 Juli 2017, Sragen United bermaskas di Stadion Citarum Semarang. Di bawah manajemen Asprov PSSI Jawa Tengah, kata Ismu, Sragen United siap menuntaskan musim kompetisi tahun ini.

Manajemen sementara tim ini, kata dia, juga melakukan sejumlah perombakan.”Ada sebagian pemain yang dilepas, ada sebagian yang masih dipertahankan,” katanya.

Di sisa kompetisi Liga 2 ini, Sragen United masih harus menjalani lima pertandingan. Tiga di antaranya merupakan laga kandang.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya