SOLOPOS.COM - PSIS Semarang. (Instagram-@psisfcofficial)

Liga 2 menyajikan duel Sragen United kontra PSIS.

Semarangpos.com, SEMARANG – PSIS Semarang untuk sementara mengungguli Sragen United dalam laga lanjutan Liga 2 di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (6/8/2017). Hingga turun minum, PSIS untuk sementara memimpin 1-0.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Gol keunggulan PSIS itu dilesakkan oleh Taufiq Hidayat pada menit ke-15. Gol Taufiq berbau keberuntungan karena tercipta gara-gara kesalahan kiper Sragen United, M. Reza Pratama, yang gagal mengantisipasi bola atas.

Bola lambung yang dilepaskan Taufiq sejatinya ditujukan ke arah Erick Dwi yang siap-siap menyongsong dengan heading. Namun, Erick gagal menyundul bola itu.

Alih-alih ditangkap kiper Sragen United, bola hasil tendangan Taufiq justru memantul ke tanah sebelum bergulir ke gawang tim berjuluk Laskar Gajah Purba itu.

Tertinggal, Sragen United coba membalas dengan cepat. Namun, upaya Andrid Wibawa masih melambung di atas gawang PSIS.

Selama laga, PSIS yang berstatus sebagai tim tamu justru lebih banyak menyerang. Penyerang anyar PSIS, Melkior Majefat, tampil moncer dengan beberapa kali melakukan pergerakan dari sisi kiri pertahanan Sragen United.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya