SOLOPOS.COM - Para pemain PSIS Semarang berfoto sebelum laga melawan PSIR Rembang pada lanjutan Liga 2 di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (12/8/2017). (Instagram @psisfcofisial)

Liga 2, menyajikan duel seru antara PSIS Semarang kontra PSIR Rembang.

Semarangpos.com, SEMARANG — PSIS Semarang gagal mempertahankan rekor selalu menang di kandang pada kompetisi Liga 2. Tren kemenangan PSIS di Stadion Jatidiri patah setelah pada laga yang berlangsung Sabtu (12/8/2017), ditahan imbang 1-1 oleh PSIR Rembang.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kegagalan meraih kemenangan di kandang ini menjadi yang pertama dialami PSIS selama tampil di ajang Liga 2. Sebelumnya, dalam enam laga terakhir yang digelar di Stadion Jatidiri pada kompetisi Liga 2, skuat berjuluk Mahesa Jenar itu selalu berhasil menaklukan lawan-lawannya.

Dalam laga kontra PSIR itu, PSIS sebenarnya tampil cukup meyakinkan. Terbukti, saat laga baru berjalan tiga menit PSIS sudah berhasil mengungguli PSIR lewat gol tandukan Hari Nur Yulianto.

Sayang, di sisa laga PSIS gagal menambah keunggulan. Meski pun Haudi Abdillah mampu menciptakan berbagai peluang ke jantung pertahanan Laskar Dampo Awang, julukan PSIR.

Pada babak kedua, PSIS kembali membombardir pertahanan PSIR. Namun, justru PSIR yang mampu menyamakan kedudukan lima menit menjelang laga berakhir.

Adalah Rudi S. yang mampu memberi petaka kepada pertahanan PSIS sekaligus pahlawan bagi PSIR. Pada menit ke-85, golnya mampu mengoyak gawang PSIS yang dijaga Aji Bayu. Kedudukan pun berubah menjadi 1-1.

Menjelang laga berakhir, tepatnya di masa injury, PSIS sempat menciptakan peluang emas lewat free kick Taufik Hidayat. Sayang, kesempatan itu belum berhasil berbuah gol dan hanya menghasilkan kemelut di gawang PSIR.

Dengan hasil ini, posisi PSIS di klasemen Grup 4 Liga 2 pun belum sepenuhnya aman untuk melaju ke-16 besar. PSIS memang masih menjadi capolista Grup 4 Liga 2 dengan torehan 26 poin, hasil delapan kali menang, dua seri, dan sekali kalah.

Meski demikian, posisi PSIS masih bisa disalip Persis Solo yang saat ini bertengger di posisi kedua maupun PSIR di urutan ketiga.
Persis Solo yang baru melakoni sembilan laga, mengoleksi 23 poin hasil tujuh kemenangan dan dua kali seri. Sementara, PSIR yang masih menyisakan satu laga lebih banyak dari PSIS, untuk saat ini mengoleksi 19 poin hasil dari lima kemenangan, empat kali seri dan sekali kalah.

Di tiga laga tersisa, PSIS harus mampu meraih minimal dua kali kemenangan dan satu kali seri jika ingin mengamankan tiket ke Babak 16 Besar Liga 2.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya