SOLOPOS.COM - Ilustrasi persiapan PSIS Semarang hadapi Martapura FC di Semifinal Liga 2. (Instagram @psisfcofficial)

Liga 2, laga penentuan promosi ke Liga 1 akan dilakoni PSIS Semarang dengan Martapura FC.

Semarangpos.com, SEMARANG — PSIS Semarang harus segera melupakan hasil buruk kontra PSMS Medan jika ingin mewujudkan ambisi lolos ke Liga 1 musim depan.

Promosi BRI Kantor Cabang Sukoharjo Salurkan CSR Senilai Lebih dari Rp1 Miliar

PSIS Semarang akan melakoni partai perebutan juara ketiga Liga 2 melawan Martapura FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (28/11/2017) sore. Pemenang dalam laga ini tak hanya meraih gelar juara ketiga tapi mengamankan satu tiket tersisa ke Liga 1 musim depan.

Sangat krusialnya laga ini pun akan membuat tekanan pada pemain dari kedua kubu. Terlebih, para pemain PSIS Semarang yang pada laga sebelumnya, Semifinal Liga 2 menelan kekalahan dramatis kontra PSMS Medan melalui babak perpanjangan waktu dengan skor 0-2 di Stadion GBLA, Sabtu (25/11/2017) malam.

“Kami berharap kekalahan di semifinal itu tak berdampak pada mental pemain. Kami harus segera bangkit untuk memenangi laga melawan Martapura FC,” tutur Subangkit saat dihubungi Semarangpos.com, Senin (27/11/2017).

Subangkit merasa optimistis para pemainnya bisa melupakan kekalahan dari PSMS saat menghadapi Martapura nanti. Apalagi, selama dua hari terakhir pihaknya telah memberikan motivasi.

“Harapan kami, para pemain bisa tampil lepas saat lawan Martapura FC nanti. Ini kesempatan kedua kami untuk meraih tiket promosi. Jangan sampai disia-siakan,” imbuh mantan pelatih Mitra Kukar dan Sriwijaya FC itu.

Senada juga diungkapkan kapten PSIS Semarang, Haudi Abdillah. Pemain yang menempati posisi stopper itu yakin rekan-rekannya sudah melupakan hasil buruk kontra PSMS Medan dan siap tampil habis-habisan melawan Martapura FC.

“Kemarin [Semifinal Liga 2] kami mengalami kekecewaan. Tapi, sekarang harus bangkit. Kami optimistis bisa meraih poin penuh [kemenangan],” tutur Haudi.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya