SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Liburan Akhir Tahun di Batam Jadi Makin Murah dengan Kupon Airy Rooms

Batam merupakan kota di Indonesia yang padat penduduknya dan selalu sibuk oleh kegiatan industri maupun pariwisata. Kota ini terletak di jalur pelayaran yang menghubungkan dengan Singapura dan Malaysia. Karena kesibukan sebagai kota industri, orang-orang menyebut Batam sebagai Singapura-nya Indonesia.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Jadi, kalau Anda sedang bingung mencari destinasi wisata untuk liburan panjang Desember ini, Batam sangat layak untuk dipertimbangkan. Apalagi dengan adanya libur panjang Natal, Tahun Baru, serta libur sekolah. Taka da salahnya mengajak keluarga dan anak-anak agar libur panjang Anda lebih seru dan berkesan.

Untuk perjalanan wisata ke Kota Batam, sudahkah Anda merencanakannya dengan matang? Selain hari keberangkatan, tiket pesawat, lokasi wisata, hal penting lainnya adalah tempat menginap. Setelah lelah berkeliling, tentunya kenyamanan tidur Anda menjadi hal yang perlu diperhatikan.

Ekspedisi Mudik 2024

Namun, banyak dari wisatawan terutama kalangan backpacker yang tidak mau menginap di hotel-hotel mewah karena alasan biaya yang terbatas. Yang mereka butuhkan adalah hotel murah di Batam yang nyaman, dengan fasilitas lengkap dan harga terjangkau.

Nah, jika Anda tertarik untuk berlibur ke Kota Batam dan mau menginap di hotel yang murah, pesan saja di Airy Rooms. Meskipun mematok tarif dengan harga yang cukup murah, seluruh jaringan hotel Airy Rooms selalu menerapkan standar kenyamanan kepada para tamu melalui ketersediaan fasilitas-fasilitas berikut: AC, TV layar datar, tempat tidur yang bersih, air minum gratis, WIFI gratis, perlengkapan mandi, dan air hangat.

Dengan fasilitas yang memadai, Anda pasti akan nyaman singgah di hotel Airy Rooms. Cara pemesanan kamar hotel di Airy Rooms cukup mudah, yaitu dengan mengunduh aplikasi Airy Rooms (tersedia di Playstore dan Appstore) atau melalui situs web www.airyrooms.com. Kemudian, Anda bisa melakukan pembayaran melalui transfer atau kartu kredit. Mudah bukan?

airy-rooms-batam

Gunakan kode kupon AIRYHEMAT30 untuk mendapatkan potongan harga sebesar 30% khusus untuk hotel Airy di kota Jakarta, Bandung, Bali, Makassar, Surabaya, dan Batam.

Dan gunakan kode kupon AIRYHEMAT20 untuk mendapatkan potongan harga sebesar 20% untuk semua hotel Airy di kota lainnya (selain 6 kota di atas).

Syarat dan ketentuan :

  • Kupon berlaku tanpa minimum transaksi dalam satu nomor pesanan.
  • Berlaku untuk pemesanan melalui Airy App versi terbaru (Android 1.6.1 dan iOS 1.4.2)
  • Berlaku untuk semua metode pembayaran.
  • Promo mengacu pada ketersediaan jumlah kamar setiap harinya.
  • Periode booking berlaku hingga 31 Desember 2016.
  • Periode inap: kapan pun.
  • Airy Rooms berhak sepenuhnya untuk mengubah syarat dan ketentuan promo tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Nah, jika Anda berencana mengunjungi Batam untuk perjalanan wisata saat akhir tahun nanti, 3 tempat ini wajib dikunjungi:

1. Ocarina Park

Ocarina Park merupakan wisata yang hampir sama dengan Ancol. Objek wisata yang dibuka pada tahun 2008 ini merupakan kebanggaan Batam. Terdapat banyak wahana permainan menarik di sini untuk anak-anak ataupun orang dewasa. Lokasinya yang berada di pinggir pantai juga menjadi tempat favorit untuk melihat konser musik. Tak heran jika tempat ini sering sekali mengadakan konser musik untuk menghibur pengunjungnya. Untuk biaya masuk, Anda cukup merogoh kocek Rp5.000,00 saja. Namun, harga tersebut belum termasuk tiket untuk menaiki wahana permainan, ya.

2. Pantai Nongso

pantai-nongso

Sumber : enjoybatam.com

Mengunjungi Kota Batam tidak akan lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke wisata pantainya. Ini karena Batam adalah pulau kecil yang dikelilingi oleh lautan. Anda tidak akan membutuhkan waktu lama untuk bisa sampai di pantai. Hanya berjarak 10 menit dari bandara, Pantai Nongso bisa Anda temukan. Pantai ini memiliki pasir putih dan air yang biru.

Keindahan lainnya yang menjadi unggulan pantai ini adalah Anda bisa melihat kota Singapura dengan sangat jelas. Pemandangan ini akan lebih cantik dinikmati ketika malam hari. Anda juga dapat dengan mudah menemukan hotel atau resor di sekitar sini untuk tempat menginap.

3. Kompleks Nagoya

Sebagai pulau yang menjadi lalu lintas pelayaran, Batam menjadi surganya kota belanja. Barang-barang yang dijual di sini tidak hanya berasal dari dalam negeri saja. Anda juga dapat dengan mudah menemukan barang-barang buatan luar negeri dengan harga miring, seperti barang elektronik, tas, pakaian, jam tangan, dan lain-lain. Kompleks Nagoya sangat cocok untuk Anda berwisata belanja oleh-oleh untuk dibawa ke rumah.

Itu dia 3 tempat wisata di Batam yang cocok untuk Anda kunjungi saat liburan natal dan akhir tahun nanti. Untuk masalah akomodasi, percayakan pada Airy Rooms. Dengan Airyrooms, perjalanan wisata Anda bersama keluarga tercinta akan semakin nyaman dan menyenangkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya