Kamis, 19 Mei 2011 - 10:29 WIB

Libur Waisak, pengunjung Borobudur naik 100%

Redaksi Solopos.com  /  Aksara Solopos  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Magelang [SPFM], Pengunjung Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah meningkat 100% pada libur Waisak. Kepala Unit PT Taman Wisata Candi Borobudur Pujo Suwarno Rabu (18/5) mengatakan, jumlah pengunjung pada perayaan Waisak mencapai 9.000 orang, sedangkan pada hari biasa jumlah wisatawan rata-rata hanya 4.000 orang.

Mayoritas pengunjung adalah wisatawan nusantara atau lokal, namun wisatawan mancanegara juga memberi kontribusi 10%.  Menurut Pujo, sebanyak 9.000 wisatawan itu murni pengunjung umum yang datang sengaja ingin melihat kemegahan warisan budaya dunia itu. Mereka masuk ke taman wisata Candi Borobudur dengan membeli tiket. Khusus untuk umat Buddha yang merayakan Waisak, jumlahnya mencapai sekitar 10.000 orang. [miol/tna]

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif