SOLOPOS.COM - Melania dan Donald Trump saat tiba di Arab Saudi (Dailymail.co.uk)

Lelucon Donald Trump membuat sang istri, Melania Trump, kesal.

Solopos.com, SOLO – Ibu Negara Amerika Serikat, Melania Trump, merasa kesal dengan lelucon soal Donald Trump yang menyebutnya harus meninggalkan Gedung Putih di Washington, Amerika Serikat. Dia sangat sedih mendengar lelucon tersebut karena semakin membuatnya tertekan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dilansir Hollywood Life, Selasa (6/3/2018), Melania Trump dikabarkan merasa tertekan menjalani kehidupan dengan Donald Trump. Sejak Donald Trump menjadi presiden, Donald Trump kabarnya kurang memperhatikan sang istri.

“Melania Trump tidak senang mendengar lelucon tentang Donald Trump yang menyuruhnya meninggalkan Gedung Putih. Dia tidak menyangka sang suami membuat lelucon seperti itu membuatnya sangat marah. Namun, dia hanya bisa diam memendam amarahnya,” ungkap orang dalam Gedung Putih yang dirahasiakan identitasnya.

Donald Trump membuat lelucon kejam tentang Melania, Sabtu (3/3/2018), saat mengadakan makan malam bersama sejumlah pejabat. Dia mengatakan lelucon menyebalkan itu di depan khalayak ramai yang membuat Melania Trump malu.

“Sudah banyak orang yang meninggalkan Gedung Putih. Hal ini sungguh sangat luar biasa. Saya sangat suka kekacauan. Itu sangat bagus,” katanya.

Selanjutnya, Donald Trump berkelakar dengan menyebut nama Melania Trump sebagai orang selanjutnya yang harus meninggalkan Gedung Putih. Pernyataan ini merupakan jawaban atas pertanyaan soal siapa yang orang yang harus meninggalkan Gedung Putih selanjutnya. “Siapa yang harus meninggalkan Gedung Putih selanjutnya? Steve Miller atau Melania?” tanya orang tersebut.

“Ini pertanyaan yang sulit. Mungkin saja Melania, sungguh sangat menyedihkan bukan,” kelakar Donald Trump.

Pernyataan Donald Trump itulah yang membuat melania terluka. Dia sangat kesal dengan pernyataan itu. “Melania Trump adalah orang yang hebat. Selama ini dia menjalankan tugas sebagai Ibu Negara dengan baik. Tapi, dia menderita banyak tekanan karena sikap Donald Trump yang kontroversial. Dia semakin kesal dengan lelucon tersebut,” sambung sumber yang sama.

Kendati demikian, Melania Trump tetap diam karena tidak ingin memperpanjang masalah. Dia berusaha menutupi kesedihan yang dirasakannya. Dia menjalankan tugasnya sebagai ibu negara dengan baik. Bahkan, dia agaknya akan tinggal lebih lama di Gedung Putih karena Donald Trump berniat maju kembali di pemilihan presiden Amerika Serikat 2019 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya