SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SINGAPURA</strong> – Persija Jakarta harus menghadapi tantangan klub Singapura Home United di babak semifinal Piala AFC 2018 zona ASEAN. Di laga ini, Persija menelan kekalahan diengan sekor 2-3.</p><p>Dalam pertandingan yang dilangsungkan di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (8/5/2018) malam WIB, Persija tampil tertekan di awal. Tuan rumah memang menerapkan permainan menyerang sejak awal. Akibatnya, Persija sudah ketinggalan dua gol dalam delapan menit.</p><p>Pada menit kedua, Maman Abdurrahman membuat gol bunuh diri yang menjadikan Home United unggul 1-0. Persija kembali kebobolan di menit kedelapan setelah Son berhasil menjebol gawang M. Rizky. Rizky dipasang pelatih Stefano Cugurra sejak awal menggantikan posisi yang ditinggalkan Andritany.</p><p>Setelah itu, Persija baru bisa keluar dari tekanan. Ramdani Lestaluhu memiliki dua peluang. Di menit ke-14 sontekannya nyaris berbuah gol, namun masih bisa diamankan pemain belakang Home United. Kemudian di menit ke-26, sundulannya masih melambung.</p><p>Usaha Ramdani akhirnya membuahkan hasil di menit ke-33. Berawal dari situasi tendangan sudut, Ramdani menyambar bola dengan sundulan. Meski bertubuh kecil, Ramdani mampu memenangi duel di kotak penalti. Persija pun memperkecil kedudukan menjadi 1-2. Skor tersebut bertahan hingga turun minum.</p><p>Di babak kedua, Persija langsung tancap gas. Rico Simanjuntak melepaskan tembakan akrobatik namun masih ditepis. Di menit ke-49, Persija mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Lagi-lagi Ramdani mampu mencetak gol dengan sundulan dalam situasi bola mati.</p><p>Di menit ke-76, Persija memiliki kesempatan emas. Rico Simanjuntak melakukan akselerasi dengan melewati sejumlah pemain Home United. Sayang umpannya dari jarak dekat di kotak penalti, tak bisa disambut oleh para pemain Persija lainnya.</p><p>Persija justru kebobolan tiga menit kemudian. Berawal dari kesalahan Valentino yang penguasaan bolanya bisa direbut, bola lantas dalam penguasaan Hafiz Nor. Hafiz kemudian melepaskan tembakan keras yang gagal diantisipasi oleh M. Rizky. Home United pun kembali unggul dengan skor 3-2.</p><p>Di sisa menit, Persija terus berusaha untuk menyamakan kedudukan. Beberapa peluang tercipta termasuk sundulan Marko Simic yang masih tipis melenceng. Hingga akhir laga, skor 3-2 untuk Home United pun tetap bertahan.</p><p><strong>Susunan Pemain Persija Jakarta:</strong><br />M. Rizky, Ismed Sofyan, Vava Yagalo, Maman Abdurrahman, Valentino Telaubun, Rohit Chand, Sandi Sute, Ramdani Lestaluhu, Novri Setiawan, Rico Simanjuntak, Marko Simic</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya