SOLOPOS.COM - Area food cour Solo Grand Mall diatur dengan jarak yang renggang. (Istimewa/Solo Grand Mall)

Solopos.com, SOLO -- Ada perubahan jam operasional sejumlah mal di Solo dan sekitarnya sebagai upaya mencegah penularan virus corona atau Covid-19. Di wilayah Solo hal ini sesuai dengan surat edaran (SE) Wali Kota Solo No 510/708 tentang pembatasan operasional tempat publik.

Selain itu, ini juga mengacu SE Menteri Dalam Negeri (Mendagri) No.440/2436/SJ/2020 tentang pencegahan Covid-19 di lingkungan pemerintah daerah. Begitu pula dengan Maklumat Kapolri No. Mak/2/III/2020 tentang kepatuhan terhadap kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Public Relations Solo Grand Mall (SGM), Ni Wayan Ratrina, mengatakan manajemen memperpendek jam operasional mal menjadi pukul 11.00 WIB-20.00 WIB. Jam ini berlaku mulai Rabu (25/3/2020) sampai 7 April 2002.

Normalnya, mal pertama di Kota Solo ini buka pada pukul 09.00 WIB dan tutup pukul 21.00 WIB. Artinya, perubahan jam operasional mal di Solo ini diperpendek tiga jam.

“Hal ini kami lakukan sebagai langkah pencegahan persebaran Covid-19. Jam operasional baru tersebut bisa diperpanjang dengan melihat perkembangan lebih lanjut,” katanya, kepada Solopos.com, Selasa (24/3/2020).

Ina menambahkan tak hanya mengubah jam operasional mal, manajemen Solo Grand Mall juga menutup area permainan anak Timezone serta balkon.

Hal serupa dilakukan manajemen Solo Paragon Mall. Chief Marcom Solo Paragon Mall, Veronica Lahji, mengatakan malnya ikut mencegah wabah virus corona dengan mengubah waktu operasional mal. Jika sebelumnya mal ini beroperasi pada pukul 10.00 WIB - 22.00 WIB, menjadi pukul 11.00 WIB - 20.00 WIB.

“Pada Senin - Jumat kami beroperasi pukul 10.00 WIB - 20.00 WIB, sedangkan akhir pekan Sabtu - Minggu pukul 11.00 WIB - 21.00 WIB,” paparnya.

Karaoke dan Bioskop Ditutup

The Park Mall Solo Baru juga membuat perubahan jam operasional mal. Public Relations The Park Mall, Christina Tri Mawarti, mengatakan semula mal beroperasi setiap hari mulai pukul 10.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB. Kini menjadi pukul 11.00 WIB - 20.00 WIB pada Senin - Jumat dan pukul 11.00 WIB - 21.00 WIB.

“The Park Mall mendukung upaya pemerintah pusat dan daerah guna pencegahan risiko penularan Covid-19. Kami memastikan pengunjung tetap nyaman saat berada di mal kami,” ungkapnya.

Selain perubahan jam operasional mal, Christina menambahkan area permainan dan hiburan seperti karaoke dan bioskop di The Park Solo Baru juga ditutup. Antara lain, Funworld, Kidszilla, Jinggle Jungle, karaoke Inul Vizta, Hob, Wave Reflexion, dan bioskop Cinema XXI.

Sementara itu, Hartono Mall Solo Baru sudah mengubah jam operasional sejak Sabtu (21/3/2020). Marcom Hartono Mall Solo Baru, Elfizia Carina, mengatakan sejak akhir pekan lalu jam berubah menjadi pukul 11.00 WIB - 21.00 WIB.

“Kebijakan ini berlaku hingga 28 Maret 2020. Setelah ini akan ada perubahan lagi. Biasanya kami buka pukul 10.00 WIB - 22.00 WIB,” jelasnya.

Sebelumnya, pusat perbelanjaan ini juga telah melakukan tindakan preventif. Antara lain, mengintensifkan pembersihan serta penyemprotan disinfektan pada fasilitas dan sarana prasarana mal, penyediaan hand sanitizer, hingga pengecekan suhu tubuh pengunjung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya