SOLOPOS.COM - Suasana di Malioboro, Jogja saat Idulftri 1438 Hijriah, Minggu (25/6/2017). (JIBI/Harian Jogja/I Ketut Sawitra Mustika)

Ingin menghabiskan waktu di Malioboro karena faktor kuliner

Harianjogja.com, JOGJA—Malioboro tetap memiliki daya tarik tersendiri untuk warga yang ingin bewisata di saat Lebaran, Minggu (25/6/2017).

Promosi Kanker Bukan (Selalu) Lonceng Kematian

Malioboro yang sekarang bernuansa baru dengan pedestrian maupun bebas dari parkir motor, ternyata mengundang komentar bagi mereka yang selama ini menjadi perantau.

Salah satu pengunjung Malioboro, Rohmat, menyampaikan dirinya memutuskan menghabiskan hari raya di Malioboro karena salah satu anaknya belum pernah berkunjung ke Malioboro.

“Saya tinggal di Bekasi dan sedang mudik ke Klaten, jadi sekalian singgah ke sini [Malioboro] karena anak belum pernah ke sini. Sekarang Malioboro tambah nyaman. Kalau dulu saya ke sini motor masih boleh parkir di sini,” papar pria yang menjadi pegawai negeri sipil di Bekasi ini, Minggu malam.

Pengunjung lainnya, Arbainah, mengatakan ingin menghabiskan waktu di Malioboro karena faktor kuliner. Ia mengatakan di rumahnya yang berada di Klaten, semua warung tutup. “Makanannya di sini [Malioboro] banyak. Niatnya ke sini untuk makan,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya