SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemudik menggunakan moda angkutan umum bus (JIBI/Solopos/Dok.)

Sebanyak 83 bus disiapkan untuk menampung warga DIY kembali kampung halaman mereka dalam program mudik gratis 2017

Harianjogja.com, JOGJA – Sebanyak 83 bus disiapkan untuk menampung warga DIY kembali kampung halaman mereka dalam program mudik gratis 2017. Ribuan pemudik akan diangkut untuk tujuan Jogja yang berasal dari Jakarta dan Surabaya.

Promosi Piala Dunia 2026 dan Memori Indah Hindia Belanda

Kepala Bidang Angkutan Darat Dinas Perhubungan DIY Agus Harry Triono menjelaskan, kedatangan pemudik yang menggunakan fasilitas mudik gratis ke DIY akan mulai pada 20 Juni 2017 atau H-5 lebaran.

Di hari itu sebanyak 40 bus mudik gratis dengan jumlah penumpang mencapai ribuan akan tiba di Terminal Giwangan, Kota Jogja dan Terminal Dhaksinarga, Gunungkidul. Para pemudik ini berasal dari Jakarta yang berangkat pada 19 Juni 2017 dari Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta.

“Kami tinggal mempersiapkan kedatangannya saja di terminal masing-masing, koordinasi kabupaten/kota,” terangnya, Kamis (8/6/2017).

Kemudian pada tanggal 21 Juni 2017 atau H-4 lebaran, akan ada 63 bus yang mengangkut pemudik melalui program mudik gratis memasuki DIY. Dari angka itu, sebanyak 23 bus yang mengangkut 1.030 penumpang tiba di Terminal Giwangan.

Kuota itu menurun dari tahun sebelumnya yang mencapai 1.078 kursi dalam 42 bus. Mudik bantuan dari Kementrian Perhubungan ini berangkat dari Jakarta pada 22 Juni 2017 berikut sembilan truk yang mengangkut 393 motor.

Agus menambahkan, di hari yang sama, DIY juga kedatangan pemudik gratis yang diangkut 20 bus dari Surabaya berangkat dari Markas Kodam Brawijaya pada 21 Juni 2017.

Kedatangan pemudik dari Surabaya akan dipusatkan di Terminal Giwangan dan Terminal Dhaksinarga, Gunungkidul. Sedangkan untuk arus balik, Kementrian Perhubungan juga menyediakan 11 bus dengan jumlag 495 kursi yang akan berangkat pada 1 Juli 2017 dari Stadion Kridosono dan Terminal Giwangan.

“Masih untuk arus balik ini ditambah enam truk untuk mengangkut 263 motor berangkat pada 30 Juni 2017,” imbuh dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya