SOLOPOS.COM - Kendaraan dari luar daerah Semarang tampak berjajar di area parkir kawasan Simpang Lima, Kamis (14/7/2016). Sepekan setelah Lebaran, kawasan Simpang Lima masih dipadati pengunjung dari luar Kota Semarang. (Imam Yuda/JIBI/Semarangpos.com)

Lebaran 2016 belum berakhir masa liburannya, kawasan Simpang Lima, Kota Semarang masih padat mobil luar kota.

Semarangpos.com, SEMARANG – Lebaran 2016 memang sudah berlalu lebih dari sepekan. Meski demikian, suasana libur idulfitri 1437 H masih terasa di kawasan Simpang Lima, Kota Semarang, Kamis (14/7/2016) malam.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pantauan Semarangpos.com di lapangan, kawasan Simpang Lima yang menjadi salah satu landmark Kota Semarang hingga H+8 Lebaran masih dipadati pengunjung dari luar daerah. Hal itu terlihat dari banyaknya kendaraan berplat nomor dari luar Semarang Raya, seperti Bandung, Tasikmalaya, Jakarta, Tegal, DI Yogyakarta, hingga Surabaya, yang melintas di kawasan itu.

Ekspedisi Mudik 2024

Tak jarang para pengemudi kendaraan-kendaraan bermotor itu memilih menepi di kawasan Simpang Lima. Kebanyakan dari mereka ingin menikmati suasana malam di kawasan Simpang Lima sembari menikmati beranekamacam kuliner yang disajikan di sekitaran area itu.

Salah seorang pengunjung, Agus, 38, asal Depok, Jawa Barat mengaku masih menyisakan waktu berlibur di Semarang. Oleh karenanya, ia pun menyempatkan diri berkunjung di Simpang Lima saat malam hari.

“Kebetulan saya memang belum masuk kerja karena ambil cuti tahunan. Selain itu, anak-anak juga masih libur sekolah, jadi masih bisa menghabiskan waktu di Semarang. Ya, kalau di sini [Semarang], malamnya kita pasti sempatkan menikmati suasana di kawasan ini [Simpang Lima],” ujar Agus saat berbincang dengan Semarangpos.com di salah satu warung makan yang berada di kawasan itu, Kamis malam.

Agus yang mengaku ke Semarang untuk bersilaturahmi dengan sanak saudaranya di kawasan Ketileng itu mengaku kawasan Simpang Lima saat ini lebih memiliki daya tarik. Selain taman di Lapangan Pancasila yang sudah tertata rapi, di kawasan itu juga banyak menyajikan hiburan bagi pengunjung, seperti becak wisata yang berhiaskan lampu-lampu.

“Jadi pengujung yang hadir ke sini enggak hanya disajikan pemandangan Simpang Lima maupun aneka kulinernya, tapi juga bisa menikmati hiburan, seperti berkeliling di Lapangan Pancasila dengan menggunakan becak wisata atau sepeda hias,” tegas pria yang mengaku bekerja sebagai pegawai bank swasta nasional itu.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya