SOLOPOS.COM - Pemilik Radja Undangan Pasar Kliwon, Solo, Yosefina S., menata contoh undangan pernikahan yang ada di kios setempat, Kamis (23/7/2015). (Shoqib Angriawan/JIBI/Solopos)

Lebaran 2015 diikuti dengan banyaknya orang menggelar hajatan pernikahan. Hal itu membuah pengusaha cetak undangana kebanjiran order.

Solopos.com, SOLO — Pengusaha cetak undangan di Solo kebanjiran order seusai Lebaran 2015. Mayoritas pesanan berasal dari masyarakat yang akan melangsungkan pernikahan pada Bulan Syawal.

Promosi Beli Emas Bonus Mobil, Pegadaian Serahkan Reward Mobil Brio untuk Nasabah Loyal

Pemilik Radja Undangan Pasar Kliwon, Yosefina S., mengaku mendapatkan pesanan sebanyak 20.000 undangan pada Juli.

Pesanan tersebut meningkat lebih dari dua kali lipat dibandingkan bulan sebelumnya.

“Bulan ini pesanan undangan pernikahan mencapai 20.000 buah. Bulan sebelumnya hanya sekitar 7.500 undangan,” ujarnya saat ditemui wartawan di percetakan setempat, Kamis (23/7/2015).

Selain untuk acara pernikahan, dia juga banyak mendapatkan pesanan undangan khitanan, gathering, hingga acara Lebaran 2015. Pelanggannya berasal dari berbagai daerah seperti Soloraya, Sragen, Madiun, hingga Magetan.

Model undangannya pun beragam, dari soft cover hingga hard cover dengan tarif Rp750/buah hingga Rp17.500/buah. Desain undangan klasik lebih banyak diminati pelanggan.

Kendati demikian, kenaikan pesanan undangan tersebut tidak lebih banyak ketimbang tahun lalu. Namun dia yakin pesanan undangan tidak akan pernah lekang termakan majunya zaman.

“Bulan ini pesanan undangan memang banyak, tapi tidak sebanyak tahun lalu. Mungkin bertepatan dengan momen pergantian tahun ajaran baru sekolah dan tingginya kenaikan harga kebutuhan pokok,” tutur dia.

Sementara, kenaikan pesanan serupa juga terjadi di Percetakan Media Grafika. Pemilik Percetakan Media Grafika, Yanto, mengaku merasakan lonjakan pesanan saat awal Juli. Pelanggannya berasal dari Soloraya.

“Mulai ramai pesanan undangan pernikahan sudah sejak awal Juli. Biasanya untuk cara pernikahan setelah Lebaran. Kebetulan kalau untuk undangan satu warna ditunggu bisa langsung selesai karena cepat,” jelasnya kepada wartawan di kantornya, Kamis.

Penjual jasa yang membuka gerai di Pasar Klewer tersebut juga banyak mendapatkan pesanan pembuatan brosur hingga Nota. Selain undangan sejumlah suvenir, seperti mangkuk, mug, dan kipas juga laris diburu pembeli.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya