SOLOPOS.COM - Pedagang memotong daging ayam di Pasar Legi, Solo, Selasa (14/7/2015). (Shoqib Angriawan/JIBI/Solopos)

Lebaran 2015 diwarnai kenaikan harga sejumlah bahan kebutuhan di antaranya daging ayam dan sapi.

Solopos.com, SOLO — Harga daging ayam dan sapi di pasar tradisional di Solo terus naik menjelang Idulfitri. Diprediksi lonjakan harga tersebut akan bertahan hingga pascalebaran 2015.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di Pasar Legi, harga daging ayam dijual dengan harga sekitar Rp32.000/kilogram (kg). Padahal, harga daging ayam tersebut sebelumnya sempat turun hingga Rp28.000/kg. Sementara, harga daging sapi melonjak hingga Rp100.500/kg dari sebelumnya Rp90.000/kg.

“Permintaan daging sangat banyak menjelang Lebaran, sekarang harganya Rp100.500/kg,” ujar salah satu pedagang, Eni Setyowati, 57, saat ditemui wartawan di Pasar Legi, Selasa (14/7/2015). Menurutnya, kenaikan harga tersebut terjadi sejak tiga hari terakhir.

Tingginya permintaan membuatnya menambah stok daging hingga dua kali lipat. Awalnya, dia hanya berani menyediakan 50 kg daging sapi setiap hari. Menjelang Lebaran, dia menambah stok hingga 1 kuintal.

Selain daging, harga jeroan sapi juga ikut merangkak naik. Hati dan paru-paru sapi yang semula harganya Rp60.000/kg, kini naik menjadi Rp75.000/kg. Sementara, jeroan sapi lainnya yang semula Rp45.000/kg, kini naik menjadi Rp50.000/kg.

Sejumlah komoditas perdagangan lainnya juga naik harga. Harga cabai keriting hijau yang semula Rp15.000/kg, kini naik menjadi Rp17.000/kg, cabai keriting merah yang semula Rp35.000/kg, kini naik menjadi Rp40.000/kg, cabai rawit yang semula Rp30.000/kg, kini naik menjadi Rp40.000/kg.

Sementara, cabai rawit hijau yang semula Rp20.000/kg, kini naik menjadi Rp26.000/kg, cabai teropong hijau yang semula Rp17.000/kg, kini naik menjadi Rp22.000/kg dan cabai teropong merah yang semula Rp30.000/kg, kini naik menjadi Rp35.000/kg.

Salah satu pedagang, Apin, mengatakan kenaikan harga terjadi sepekan yang lalu. “Sudah sepekan ini harganya naik terus. Permintaannya sebenarnya masih seperti biasa, tetapi karena tidak ada barang jadi naik harganya,” ujarnya kepada wartawan di lokasi, Selasa.

Kendati demikian, ada pula sejumlah kebutuhan pokok yang harganya masih stabil. Harga bawang merah dan putih saat ini stabil di kisaran harga Rp18.000/kg. Begitu pula dengan sejumlah produk beras, seperti C4 kualitas biasa yang masih stabil di kisaran harga Rp9.000/kg, C4 kualitas sedang Rp10.000/kg dan kualitas super dengan harga Rp10.500/kg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya