SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA—PT General Motor Indonesia menjalin kerja sama dengan perusahaan penerbangan Air Asia melayani konsumen pengguna pesawat Air Asia dengan pendekatan pelayanan produk Chevrolet.

Bentuk kerja sama dua perusahaan raksasa ini adalah meliputi branding di eksterior dan interior pesawat. Dari segi eksterior, nuansa Chevrolet dapat terlihat pada logonya yang terpampang di bodi pesawat serta slogan Spirit of Indonesia sebagai nama pesawat tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sedangkan sisi interiornya, produk-produk Chevrolet seperti Aveo, Captiva, Colorado, Orlando, Spin dan Trailblazer dapat dilihat di setiap meja lipat yang terdapat di setiap kursi.  Selain itu, informasi mengenai Chevrolet Spin juga terlihat di setiap penutup kompartemen penyimpanan barang di kabin.

Presiden Direktur PT General Motors Indonesia Michael Dunne menerangkan melalui pengenalan branding Chevrolet di badan pesawat Air Asia merupakan strategi GM untuk memperkenalkan produknya kepada konsumen pengguna Air Asia.

“Kami yakin melaui hal ini semua konsumen Air Asia pasti akan semakin mengenal produk kami. Hal ini karena rata-rata  penyuka Chevrolet memilih pesawat Air Asia,” ungkapnya melaui pesan pendek kepada Bisnis, Rabu (9/10/2013).

Dia mengatakan konsumen Chevrolet di Indonesia sangatlah dinamis. Dengan mencatatkan pertumbuhan penjualan Chevrolet di Indonesia melaju hingga 159% pada September dibandingkan periode yang sama di tahun lalu.

Pada periode ini, sambungnya, produk andalan General Motor di Indonesia Chevroet Spin merupakan model yang menjadi unggulannya. Kenyataan ini, ungkapnya, merupakan pilihan konsumen di Indonesia yang telah beralih ke Chevrolet sebagai kendaraan pilihan mereka. “Ini merupakan pencapaian terbesar sepanjang sejarah Chevrolet di Indonesia,” ujarnya.

Dunne menambahkan, pesawat Chevrolet AirAsia ini akan mengenalkan produk-produk Chevrolet kepada generasi muda Indonesia yang dinamis, dari Jakarta sampai ke Surabaya, hingga Denpasar dan Makassar.

Direktur Komersial AirAsia Indonesia Bernard Francis mengatakan bentuk kerjasama ini merupakan pertama kalinya bagi kedua perusahaan.

Adapun, sambungnya, pesawat AirAsia Indonesia Airbus A320 (PK-AXA) yang telah di cat dengan livery atau tampilan eksterior bernuansa Chevrolet—Spirit of Indonesia ini, telah mencetak sejarah dunia penerbangan di Indonesia karena pesawat ini merupakan pesawat komersial Indonesia pertama yang memiliki tampilan livery selain logo maskapai secara menyeluruh.

“Bagi AirAsia Indonesia, kerja sama ini merupakan bentuk dari keseriusan perusahaan untuk terus berinovasi dalam meningkatan pendapatan dari bisnis non-inti (ancillary income). Sementara itu, kerja sama ini sekaligus juga menunjukkan ambisi dan keseriusan Chevrolet di pasar mobil nasional,” ujar Bernard.

Pesawat dengan livery Chevrolet ini juga akan beroperasi secara komersial ke berbagai rute internasional seperti Singapura, Kuala Lumpur, dan Bangkok.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya