SOLOPOS.COM - Ilustrasi PLN Mobile. (Imam Yuda Saputra/JIBI/Semarangpos.com)

Layanan listrik dari PLN kepada pelanggan akan lebih mudah seiring diluncurkan aplikasi PLN Mobile yang bisa diunduh di Google Play Store.

Semarangpos.com, SEMARANG – Demi memudahkan pelayanan kepada pelanggan, PT PLN membuat sebuah terobosan baru. Badan usaha milik negara (BUMN) yang berwenang dalam mengelola listrik itu meluncurkan sebuah aplikasi layanan yang dinamai PLN Mobile.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Peluncuran PLN Mobile ini dilakukan PLN secara serentak di seluruh Kantor PT PLN di Indonesia, termasuk PLN Distribusi Jateng-DIY yang berada di Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Peluncuran dilakukan oleh Direksi PLN di sela-sela upacara Hari Listrik Nasional (HLN), Senin (31/10/2016).

Deputi Manajer Komunikasi dan Bina Lingkungan PLN, Hardian Sakti, menjelaskan PLN Mobile adalah suatu aplikasi mobile customer self service yag terintegrasi dengan Aplikasi Pengaduan dan Keluhan Terpadu (APKT) dan Aplikasi Pelayanan Pelanggan Terpusat (AP2T). PLN Mobile merupakan wujud inovasi dan layanan Contact Center PLN 123 yang juga dapat diakses melalui telepon 123, handphone (kode area +123), Facebook PLN 123, Twitter @pln_123 dan email pln123@pln.co.id.

“Untuk mendapatkan aplikasi ini [PLN Mobile] pelanggan hanya perlu mengunduh melalui aplikasi Google Play Store. Dengan mengunduh aplikasi ini pelanggan akan mendapat berbagai kemudahan dari PLN, seperti informasi tagihan, permohonan pemasangan listrik, pergantian daya listrik, hingga pengaduan-pengaduan,” terang Hardian saat dijumpai Semarangpos.com seusai upacara HLN di Kantor PLN Distribusi Jateng-DIY, Semarang, Jateng, Senin pagi.

Hardian menambahkan oleh karena baru bisa diunduh melalui Google Play Store, praktis aplikasi PLN Mobile ini baru bisa digunakan oleh para pelanggan yang memiliki telepon pintar jenis android IOS. Sementara untuk pengguna Iphone maupun Blackberry layanan ini belum tersedia. “Ke depan kami akan usahakan agar layanan PLN Mobile ini bisa digunakan seluruh pelanggan, termasuk yang memakai handphone jenis Iphone maupun Blackberry,” imbuh Hardian.

Hardian berharap dengan layanan PLN Mobile ini pelanggan maupun calon pelanggan lebih mudah mendapatkan informasi tentang tagihan listrik, informasi pemadaman maupun informasi lainnya. Selain itu, pelanggan juga dapat dengan mudah menyampaikan keluhan atas gangguan kelistrikan yang dialami.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya