SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, LIVERPOOL – Liverpool dalam situasi yang cukup sulit untuk bisa melaju ke babak 16 Besar Liga Champions. Agar lebih mudah, mereka harus tak kebobolan saat melawan Napoli di partai terakhir Grup C, Rabu (12/12/2018) dini hari WIB. Namun, The Reds diminta untuk tak takut kebobolan dulu.

Liverpool wajib menang atas Napoli jika ingin lolos ke babak 16 Besar Liga Champions. Namun kemenangan bisa saja tak mengantarkan Liverpool ke babak 16 Besar lantaran Napoli dan Paris Saint Germain juga berpotensi memiliki yang sama.

Promosi Yos Sudarso Gugur di Laut Aru, Misi Gagal yang Memicu Ketegangan AU dan AL

Oleh karenanya, Liverpool diharuskan menang 1-0 atas Napoli agar lolos. Mereka juga pasti lolos asal menang dengan selisih dua gol atau lebih. Jika saat melawan Napoli kebobolan, mereka harus menang 3-1. Tentu akan lebih menyulitkan untuk mencetak tiga gol ke gawang Napoli.

Namun manajer Liverpool Jurgen Klopp mewanti-wanti anak asuhnya untuk tak terbebani dengan itu. Apalagi, mereka memiliki catatan pertahanan yang cukup oke. Mereka mencatatkan 14 clean sheet dari 18 pertandingan kandang di semua ajang musim ini.

“Anda tak menghadapi situasi seperti ini 20 kali dalam karier Anda. Itulah sebabnya saya pikir masuk akal bahwa pendekatan kami sebelum pertandingan akan sepenuhnya normal,” tutu Klopp seperti dikutip dari Sky Sports, Selasa (11/12/2018).

“Kami selalu tak mau kebobolan, begitulah keinginan kami, dan kami ingin menang, selalu begitu. Sisanya kita akan lihat di jalannya pertandingan. Kami harus benar-benar aktif, sangat fokus, menonjol di pertandingan tapi bukannya kami takut kebobolan gol-gol sebelum pertandingan dimulai,” sambungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya