SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


BANTUL-Manajemen Persiba Bantul secara resmi mengirimkan surat permintaan pengunduran jadwal pertandingan melawan Arema FC, Senin (6/5/2013).

Dalam surat yang ditujukan kepada operator kompetisi Indonesia Premier League (IPL) PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) itu terungkap mepetnya waktu persiapan menjadi alasan utama manajemen Laskar Sultan Agung meminta laga tersebut diundur.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Baru saja kami mengirim surat resminya tadi siang-Senin (6/5) dan mudah-mudahan bisa ditanggapi,” kata sekretaris Persiba Bantul, Wikan Werdo Kisworo.

Menurut pria berkepala plontos itu, pihaknya  telah melakukan komunikasi dengan Arema FC, sebelum surat dilayangkan.  Berdasarkan hasil koordinasi, masih kata Wikan, disepakati agar jadwal diundur menjadi 26 Mei. Alasannya, pada tanggal tersebut tidak mengganggu masa liburan kedua tim. Selain itu baik Persiba maupun Arema tidak memiliki jadwal bertanding pada hari itu.

Menurut Wikan, bila permohonan itu dikabulkan, maka timnya memiliki waktu dua minggu untuk melakukan persiapan dan latihan sebelum menjalani laga melawan Arema dan Persibo.
“Kalau disetujui, kami punya dua minggu untuk berlatih dan mempersiapkan tim,” jelasnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya