Solopos.com, SOLO — Pemain Persis Solo dan Bali United secara bergantian menjalani latihan resmi dan uji coba lapangan di Stadion Manahan, Solo, Rabu (14/9/2022). Latihan tersebut sebagai persiapan pertandingan pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/2023 yang akan berlangsung Kamis (15/9/2022) malam di Stadion Manahan.

PromosiJalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Persis Solo masih berada di papan bawah yakni di peringkat ke-15 dengan koleksi tujuh poin hasil dua kali menang, sekali seri, dan enam kali kalah. Persis Solo juga masih ditinggal dua pemain pilar mereka Jaimerson Xavier dan Kanu Helmiawan yang cedera.

Sedangkan Serdadu Tridatu julukan Bali United mengincar kemenangan saat laga tandang di Solo. Sebelumnya pada pekan ke-9, Bali United sukses menggulung Dewa United 6-0 tanpa balas pekan kesembilan lalu. Padahal, Dewa United merupakan tim yang mengalahkan Persis Solo 3-2 di hadapan ribuan Surakartans dan Pasoepati lalu.

 

Sejumlah pemain Bali United melakukan pemanasan saat latihan resmi di Stadion Manahan, Solo, Rabu (14/9/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Persis Solo akan menghadapi Bali United pada pertandingan pekan ke-10 Liga 1 di Stadion Manahan. (Solopos/Nicolous Irawan)

 

Tim Bali United mengincar kemenangan melawan Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, (Solopos/Nicolous Irawan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi