SOLOPOS.COM - Pengunjung antre membayar barang belanjaan saat program Late Nite Sale di Carrefour, Solo Paragon Mall, Solo, Rabu (8/5/2013) malam. Program yang diselenggarakan pukul 21.00 sampai 24.00 itu menawarkan diskon hingga 50 persen utnuksejumlah barang. (JIB/SOLOPOS/Agoes Rudianto)

Pengunjung antre membayar barang belanjaan saat program Late Nite Sale di Carrefour, Solo Paragon Mall, Solo, Rabu (8/5/2013) malam. Program yang diselenggarakan pukul 21.00 sampai 24.00 itu menawarkan diskon hingga 50 persen utnuksejumlah barang. (JIB/SOLOPOS/Agoes Rudianto)

SOLO–Tempat display bantal dan guling di Carrefour Solo Paragon Mall tampak penuh sesak. Banyak yang menjadikan tempat display bantal dan guling tersebut sebagai tujuan utama. Bukan hanya mengambil satu, bahkan ada pengunjung yang membawa dua troli penuh dengan bantal dan guling. Alhasil dalam waktu kurang dari satu jam, bantal dan guling yang didsplay sudah ludes.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Salah satunya adalah Kristina Sulistyaningsih, 27. Ibu satu anak ini tampak bergegas mengambil bantal dan guling. Bahkan dia harus berebut dengan pengunjung yang lain. “Awalnya saya tidak punya rencana membeli bantal dan guling tapi setelah sampai sini [Carrefour Solo Paragon Mall] ada diskon 50% jadi langsung beli,” ungkap Kristin, panggilan akrabnya kepada Solopos.com di lokasi, Rabu (8/5/2013) malam.
Malam itu, Kristin mengaku sengaja datang ke Carrefour karena ada program Late Night Sale dari pukul 21.00 WIB sampai 24.00 WIB. Selain membeli bantal dan guling, Kristin juga membeli susu instan untuk buah hatinya. Kristin mengaku biasanya sekali membeli hanya dua kaleng susu namun, malam itu dia langsung membeli delapan kaleng susu karena harganya lebih murah.
Sedangkan untuk mengantisipasi supaya tidak kehabisan barang, Kristin mengaku datang ke Solo Paragon Mall sejak pukul 20.00 WIB. “Jadi kalau sudah pukul 21.00 WIB langsung masuk [ke Carrefour] dan belanja,” tuturnya.
Bukan hanya itu, daging ayam potong yang jumlahnya 500 pieces pun langsung ludes dalam waktu kurang dari setengah jam. Program Late Night Sale memang berhasil menyedot perhatian masyarakat. Begitu jam menunjukkan pukul 21.00 WIB, pengunjung langsung menyerbu masuk ke Carrefour.
Bahkan ratusan troli yang disediakan dalam waktu singkat langsung ludes. Dan semakin malam pun bukannya sepi tapi semakin ramai. Bahkan belum ada satu jam program tersebut berlangsung, antrian di kasir sudah mengular.
Menurut Costumer Service Coordinator (CSC) and Secretary Carrefour Solo Paragon Mall, Laili Hidayati, mengungkapkan dengan adanya program tersebut tercatat sebanyak 3.600 pelanggan melakukan transaksi. Dan dalam sehari terjadi transaksi senilai Rp608 juta.
“Dari pukul 10.00 WIB sampai 21.00 WIB transaksi yang tercatat senilai Rp140 juta. Setelah pelaksanaan program Late Night Sale naik hampir enam kali lipatnya, yakni Rp608 juta,” terang Laili kepada Solopos.com.
Laili menuturkan pihaknya tidak masalah apabila ada beberapa pelanggan yang sudah datang seblum pukul 21.00 WIB dan langsung memilih barang. Hanya beberapa barang yang jumlahnya terbatas didisplay mendekati pukul 21.00 WIB supaya tidak mengecewakan pelanggan yang ingin mengikuti program tersebut.
Dengan melihat respons yang sangat bagus dari masyarakat, Laili mengungkapkan pihaknya akan kembali mengadakan program serupa pada Juni mendatang. Selain itu, Laili mengaku akan lebih menyetok barang lebih banyak karena seperti daging ayam dan buah langsung ludes dalam hitungan menit. Selain itu, rice cooker yang dijadikan bonus bagi pelanggan yang membeli diatas Rp2 juta juga habis karena tingginya animo masyarakat untuk berbelanja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya