SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

 

SLEMAN-Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Hardiono Saroso langsung meninjau TKP pembantaian terhadap empat tahanan di Lapas Sleman, Sabtu (23/3/2013). Pangdam tiba di lokasi pukul 11.30 WIB  dengan pengawalan ketat dari TNI dan Polri.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

 

Pantauan Harianjogja.com memperlihatkan, Pangdam masuk melalui pintu depan Lapas, didampingi Kapolda DIY, Brigjen Sabar Rahardjo serta Kapolres Sleman Hery Sutrisman dan Kalapas Cebongan, Sukamto Harto.

 

Selain Pangdam, Wakil Menteri (Wamen) Hukum dan HAM, Denny Indrayana juga datang ke lokasi. Denny beserta sejumlah pejabat langsung masuk ke Lapas Sleman untuk melakukan peninjauan.

 

Selain Pangdam dan Wakil Menteri Hukum dan HAM, Deny Indrayana, direncanakan Menteri Hukum dan HAM Amir Syamsudin juga akan datang ke tempat tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya