SOLOPOS.COM - Vaksinasi lansia di Desa Bendo, Nogosari, Boyolali. (istimewa)

Solopos.com, BOYOLALI – Lansia di Desa Bendo, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali, antusias mengikuti vaksinasi yang digelar di desa setempat. Terbukti, hampir seluruh lansia di Desa Bendo sudah divaksin.

Hal tersebut dikatakan oleh Kepala Desa Bendo, Samsidi, seperti dilansir Boyolali.go.id, Jumat (17/9/2021). Samsidi mengatakan, dari 2.456 warga terdapat 1.753 orang yang berhak mendapat vaksinasi. Dari jumlah itu, sebantak 751 warga Bendo sudah divaksin.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebanyak 370 di antaranya merupakan lansia. “Kalau lansia hampir 100 persen, jadi 90 sekian persen. Alhamdulillah untuk lansia sudah hampir sudah divaksin semua,” kata Samsidi.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga: Pria Mirip Didi Kempot yang Viral Ternyata Orang Boyolali, Jago Nyanyi Hlo!

Dalam kesempatan itu, vaksinasi juga menyasar warga umum. Sebanyak 200 warga usia di atas 18 tahun mengantre untuk mendapatkan vaksin Sinovac dosisi pertama. Tak hanya itu, ibu hamil di Desa Bendo juga telah mendapatkan vaksin beberapa waktu lalu.

Di Desa Bendo, juga disediakan jenis vaksin Astra Zeneca untuk dosis kedua, dan vaksin jenis Moderna untuk dosis ketiga bagi tenaga kesehatan yang belum tervaksin.

Salah satu lansia Desa Bendo, Boyolali, yang mengikuti kegiatan vaksinasi adalah Haryanto. Dia menyambut baik adanya vaksinasi di tempat tinggalnya. Di usia yang sudah tidak muda lagi, dia masih menjadi prioritas kesehatan oleh pemerintah.

Baca Juga: Operasi Patuh Candi Boyolali Dimulai Senin, Pelanggar Prokes dan Lalu Lintas Jadi Sasaran

“Saya menyambut positif meskipun usia saya sudah termasuk lansia tetapi masih diusahakan diprioritaskan mendapatkan vaksin. Mudah mudahan membawa dampak positif bagi perkembangan penularan Covid-19,” katanya.

Pemkab Boyolali sendiri memang tengah melakukan percepatan vaksinasi Covid-19 untuk warganya. Sejauh ini, 333.130 orang atau 39,74 persen warga Kabupaten Boyolali telah tervaksin Covid-19.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya