SOLOPOS.COM - PADAT -- Lalu lintas jalur Jogja-Solo terlihat padat di jalan raya dekat kompleks kantor Bupati Klaten, Jumat (18/5/2012). Libur panjang yang terjadi saat ini membuat volume kendaraan meningkat pesat karena banyak warga yang bepergian. (JIBI/SOLOPOS/Moh Khodiq Duhri)

PADAT -- Lalu lintas jalur Jogja-Solo terlihat padat di jalan raya dekat kompleks kantor Bupati Klaten, Jumat (18/5/2012). Libur panjang yang terjadi saat ini membuat volume kendaraan meningkat pesat karena banyak warga yang bepergian. (JIBI/SOLOPOS/Moh Khodiq Duhri)

KLATEN – Kepadatan lalu lintas (Lalin) di Jl Jogja-Solo pada libur panjang akhir pekan (long weekend) ini mengalami meningkatan dua kali lipat dari hari-hari biasa.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Penumpukan kendaraan ratusan meter terjadi jalur lingkar selatan atau by pass, tepatnya di perlintasan Kereta Api (KA) Krapyak. Sebagian kendaraan berat yang melaju ke arah Solo melalui jalur itu terpaksa dialihkan masuk Kota Klaten. Kepadatan lalu lintas juga terlihat di kawasan Bendogantungan.

Ekspedisi Mudik 2024

Kasatlantas Polres Klaten, AKP Yuswanto Ardi saat dihubungi melalui telepon genggamnya membenarkan adanya peningkatan kepadatan lalu lintas yang cukup signifikan di Jl Jogja-Solo pada masa liburan panjang kali ini. Menurutnya, berdasarkan pantauan melalui Klaten Traffic Management Center (KTMC) di Polres Klaten terjadi peningkatan kepadatan lalu lintas hingga dua kali lipat dari hari-hari biasanya. “Selama dua hari terakhir, terdapat peningkatan jumlah kendaraan mulai 600 hingga 800 unit/30 menit dibandingkan pada hari-hari biasa,” ujar Ardi.

Sesuai pantauan melalui KTMC dalam dua hari terakhir, jumlah kendaraan yang melaju dari arah Solo menuju Jogja mencapai 1.825 unit/30 menit. Sementara jumlah kendaraan yang melaju dari arah Jogja menuju Solo mencapai 1.232 unit/30 menit. Ardi memperkirakan puncak kepadatan lalu lintas akan terjadi pada Minggu (20/5) nanti. “Kepadatan lalu lintas sangat terasa pada pukul 07.00-10.00 WIB atau sore hari sekitar pukul 16.00-17.00 WIB. Pada pukul itu masyarakat biasa berangkat dan pulang dari berlibur,” terang Ardi.

Sistem buka tutup jalur, kata Ardi, sengaja dilakukan untuk mengurangi penumpukan kendaraan yang panjang. Dia mengakui, antrean panjang kendaraan terjadi di perlintasan KA Krapyak sehingga pihaknya terpaksa mengalihkan sebagian kendaraan ke arah Kota Klaten.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya