SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Minneapolis (Solopos.com)–LA Lakers mencatat kemenangan ketika berhadapan dengan Minnesota Timberwolves. Lakers menang 90-79, sekaligus membukukan kemenangan kelima mereka dalam lima pertandingan terakhir.

Di Target Center, kandang Timberwolves, Rabu (2/3/32011) siang WIB, punggawa-punggawa Lakers tampil dominan. Kobe Bryant mencetak 24 poin, sementara Pau Gasol dan Lamar Odom tampil tangguh di bawah ring. Gasol mencetak 17 rebound, sementara Odom 11 rebound.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Gasol dan Odom juga menyumbang masing-masing 12 poin, dua poin lebih sedikit dari rekan Lakers mereka, Andrew Bynum. Timberwolves yang mengandalkan Wes Johnson dan Kevin Love tidak berkutik.

Ekspedisi Mudik 2024

Dengan mengandalkan tinggi badan pemain-pemainnya yang melebihi rata-rata pemain Timberwolves, Lakers benar-benar menguasai pertarungan di bawah ring. “Offensive rebound, Anda harus bisa memanfaatkan kesempatan tembakan kedua,” ujar Bynum di Yahoosports.

“Ukuran badan mereka adalah masalah bagi tim mana pun di liga ini,” tukas pelatih Timberwolves, Kurt Rambis.

Kemenangan ini membawa Lakers mencetak lima kemenangan beruntun. Sebelumnya, mereka sukses menundukkan Atlanta Hawks, Portland Trail Blazers, LA Clippers, dan Oklahoma City Thunders.

Sedangkan bagi Timberwolves, ini adalah kekalahan keempat dalam lima pertandingan terakhir. Satu-satunya kemenangan mereka adalah ketika menundukkan Golden State Warriors 126-123 hari Minggu lalu.

Hasil pertandingan lainnya :

INDIANA   109 Golden State 100
ORLANDO   116 NY Knicks    110
Dallas    101 PHILADELPHIA 93
TORONTO   96  New Orleans  90
MILWAUKEE 92  Detroit      90
LA Lakers 90  MINNESOTA    79
MEMPHIS   109 San Antonio  93
Houston   103 PORTLAND     87

(dtc/tiw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya