SOLOPOS.COM - Lagu Tiara versi Maulana Ardiansyah dalam iringan musik ska reggae (Youtube Maulana Ardiyansah)

Solopos.com, SOLO — Selama empat hari, lagu Tiara yang dinyanyikan Maulana Ardiansyah dalam versi musik ska reggae bertahan memuncaki trending Youtube. Berikut lirik lagu tersebut.

Lagut Tiara, versi Maulana Ardiansyah diunggah kali pertama pada 29 Juli 2022, perlahan tapi pasti mencapai punyak trending Youtube pada 5 Agustus 2022.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Lagu Tiara ciptaan M. Nasir sebenarnya sudah dinyanyikan sejumlah penyanyi dalam berbagai genre musik. Salah satunya musik ska reggae dengan penyanyi Maulana Ardiansyah.

Menceritakan tentang sakit hati karena mencintai seseorang yang tidak setara sehingga menimbulkan kekhawatiran dan berakhir dengan perpisahan.

Diunggah 29 Juli 2022 lagu Tiara versi Maulana Ardiansyah, telah ditonton lebih dari 8,1 juta kali dan trending musik di Youtube.

Baca juga: Konser Dream Theater, Kuliah Musik Sekaligus Praktik

Lirik Lagu Tiara

Tiara menggamit kenangan zaman persekolahan
Tiara ku mimpi kita bersanding atas kayangan
Seakan bisa kusentuh peristiwa semalam
Di malam pesta engkau bisikkan
Kata azimat di telinga

Kita terpaksa berpisah untuk mencari arah
Kita dipukul ombak hidup alam yang nyata

Engkau jauh meniti puncak menara gading
Yang menjanjikan hidup sempurna
Tapi aku hanya tunduk ke bumi
Hidup tertekan

Jika kau bertemu aku begini
Berlumpur tubuh dan keringat membasah bumi
Di penjara terkurung terhukum
Hanya bertemankan sepi

Bisakah kau menghargai
Cintaku yang suci ini
Oh Tiara pedihnya
Dapatkah kau merasakan

Baca juga: Band Lanud Adi Soemarmo Ikut Ramaikan Solo Artoz

Selain Tiara versi Maulana Ardiansyah, lirik lagu lainnya bisa kamu lihat di bawah ini.

KUMPULAN LIRIK LAGU

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya