SOLOPOS.COM - Timnas Australia (JIBI/Solopos/Reuters)

Harianjogja.com, MELBOURNE—Australia akan menantang  Belgia dalam laga persahabatan, 4 September mendatang. Laga ini sebagai persiapan Socceroos, julukan Australia menjelang Piala Asia Januari mendatang.

Tim asuhan Ange Postecoglue itu juga akan melawat ke Timur Tengah untuk melawan Uni Emirat Arab pada 10 Oktober dan Qatar pada 14 Oktober, demikian dikatakan Federasi Sepakbola Australia (FFA), Selasa (15/7/2014).

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

“Belgia akan memberi pelajaran bagus setelah Piala Dunia kepada kami, bagaimana cara kami bisa maju dan kemudian kami sukses menyingkirkan  lawan untuk membantu persiapan kami untuk Piala Asia,” kata Postecoglou dalam pernyataan FFA.

Tim Soceroos juga akan menjajal bertanding di Eropa dan dua laga di kandang, tambah FFA.

Australia yang menjadi tim juru kunci di Piala Dunia Brasil dengan mengalami tiga kekalahan di fase grup. Hasil ini merupakan kiprah terburuk Australia di ajang Piala Dunia. Pada Januari 2015, Australia akan menjadi tuan rumah Piala Asia. (JIBI/SOLOPOS/Ant)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya