SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemakaian jaket parka (Pictagram)

Solopos.com, SOLO – Akhir tahun biasanya disambut dengan datangnya musim hujan. Curah hujan tinggi dan udara yang lembap biasanya membuat orang mudah terserang penyakit.

Mulai dari demam, flu, batuk, serta pilek, menjadi penyakit yang paling sering dialami ketika musim hujn tiba.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Peralihan suhu dari panas ke dingin membuat tubuh harus mampu beradaptasi dengan cepat. Apalagi belakangan ini hujan seringkali turun tanpa permisi. Nah, bagi yang punya aktivitas di luar rumah tentu harus memperhatikan kondisi tubuh agar tidak terserang penyakit.

Penggunaan jaket dapat membantu melindungi tubuh dari hawa dingin yang menusuk. Jaket berfungsi sebagai tameng agar tubuh tidak basah ketika hujan turun.

Selain itu, jaket juga mampu menghangatkan tubuh ketika berada di dalam ruang ber-AC selama beberapa jam.

Jangan salah, penggunaan jaket tidak menghalangi Anda untuk tampil stylish hlo. Aneka jaket wanita terbaru sangat cocok dipakai untuk membuat penampilan makin modis di musim hujan.

Mau tahu inspirasi baju yang cocok dipakai saat musim hujan? Simak rekomendasi khusus Solopos.com, Senin (10/12/2018), berikut:

Jaket parka

Jaket parka bisa menjadi andalan bagi Anda yang suka dengan gaya kasual. Model jaket ini sangat trendi dan lebih berfungsi ketimbang lainnya. Jaket ini dilengkapi beberapa saku besar yang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan aneka benda.

Parka biasanya dilengkapi dengan bulu yang bukan hanya sebagai aksesori, tetapi sekaligus menghangatkan tubuh.

Coat

Coat juga bisa diandalkan untuk tampil keren di musim hujan. Pakaian berbahan tebal ini mampu melindungi tuh dari hawa dingin yang menusuk kulit. Warnanya yang kalem membuat pakaian ini cocok dipakai siapapun.

Model coat biasanya dipakai oleh selebritas Korea saat musim dingin tiba.

Jaket denim

Jaket denim bisa juga dipakai menghangatkan tubuh saat musim hujan tiba. Jaket denim wanita terbaru memiliki model kekinian yang sangat cocok dipakai siapapun. Bahannya yang tebal bakal melindungi tubuh dari hawa dingin.

Sweter

Bagi yang tidak mau memakai pakaian berlapis-lapis bisa mengandalkan sweter agar tubuh tetap hangat. Sweter terbuat dari kain tebal yang mampu menghangatkan suhu tubuh. Pilih sweter dengan motif dan warna favorit untuk dipakai di musim dingin.

Syal

Tampil kece tanpa khawatir kedinginan bisa mengandalkan syal. Busana yang satu ini biasanya dililitkan ke leher. Bukan cuma membuat penampilan semakin trendi. Syal juga mampu menghangatkan tubuh.

Anda bisa menemukan aneka syal terbaru di situs belanja online, Tokopedia.

Beberapa busana terkini didesain nyaman dan trendi untuk menghangatkan tubuh sekaligus membuat penampilan keren di musim hujan.

Dengan salah satu fashion item di atas, Anda tidak perlu was-was saat hujan turun tuba-tiba. Anda bakal tetap keren dan bebas kedinginan.

Jadi, tunggu apalagi, yuk tampil keren dan hangat #MulaiAjaDulu di Tokopedia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya