SOLOPOS.COM - Ilustrasi pergerakan kurs rupiah (Dwi Prasetya/JIBI/Bisnis)

Kurs rupiah akhirnya kembali menguat. Pelaku pasar menanti rilis paket kebijakan ekonomi V.

Solopos.com, JAKARTA — Kurs rupiah akhirnya kembali ditutup menguat setelah beberapa hari terakhir mengalami pelemahan. Sempat dibuka melemah, rupiah ditutup di level Rp13.640/dolar AS atau menguat 84 poin (0,61%).

Promosi Cerita Klaster Pisang Cavendish di Pasuruan, Ubah Lahan Tak Produktif Jadi Cuan

Kurs rupiah dibuka melemah untuk kali ketiga pekan ini. Rupiah terpantau dibuka turun 0,11% atau 15 poin ke Rp13.739/dolar AS namun berbalik menguat dan mencapai puncaknya di Rp13.517/dolar AS pada pukul 13.10 WIB. Hal ini tak lepas dari respons pelaku pasar terhadap pengumuman paket kebijakan ekonomi jlid V sore ini.

Menurut Head of Research NH Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada rupiah akan menguji sentimen dari rencana rilis paket kebijakan ekonomi V. Pelaku pasar sedang menanti isi paket kebijakan ekonomi mutakhir itu.

Kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) juga menguat 56 poin atau 0,41%. Data yang diterbitkan Bank Indonesia menempatkan Jisdor di level Rp13.640/dolar AS, dari kurs sebelumnya Rp13.696/dolar AS.

Samuel Sekuritas Indonesia juga memprediksi nilai tukar rupiah atas dolar Amerika Serikat pada perdagangan hari ini merespons paket kebijakan ekonomi V. “Fokus ke faktor global akan sedikit teralihkan oleh pengumuman paket kebijakan V pemerintah pada hari ini,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya yang diterima Bisnis/JIBI, Kamis.

Sementara itu persediaan minyak AS naik, yang menekan harga minyak. Koreksi harga minyak mentah berlanjut hingga malam tadi, setelah angka persediaan minyak mentah AS diumumkan naik. Di sisi lain, menjelang ECB meeting nanti malam, indeks dolar AS masih menunjukkan kenaikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya