SOLOPOS.COM - Foto Guru Ilustrasi JIBI/Harian Jogja/Antara

Solopos.com, SOLO-SMAN 5 Solo menggelar workshop sistem penilaian dalam penerapan kurikulum 2013, selama tiga hari di sekolah, Kamis-Sabtu (21-23/11/2013). Kegiatan ini sebagai peningkatan kompetensi guru dalam sistem penilaian sebagai konsekuensi pelaksanaan kurikulum baru.

Kepala SMAN 5 Solo, Sajidan, kepada Espos, Sabtu, mengatakan tujuan workshop yakni meningkatkan pemahaman guru tentang latar belakang diterapkannya sistem penilaian menurut kurikulum 2013. Meningkatkan kemampuan guru dalam menyusun instrumen penilaian dan mengimplementasikannya dalam menjalankan tugas penilaian. Selain itu, meningkatkan kemampuan guru dalam mengelola hasil penilaian untuk membuat laporan hasil belajar peserta didik.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Ini sebagai konsekuensi logis diimplementasikannya Kurikulum 2013 pada tahun pelajaran 2013/2014 ini. Jadi, sudah semestinya sekolah memprogramkan kegiatan-kegiatan yang bertujuan untuk memperlancar pelaksanaan kurikulum baru ini,” ujarnya.

Sajidan menambahkan bentuk kegiatannya yakni pengimbasan teori sistem penilaian, kerja kelompok MGMP/MGBK, praktik membuat instrumen penilaian dan penggunannya. Selanjutnya, presentasi hasil kerja MGMP/MGBK, dan evaluasi hasil kegiatan.
“Narasumber dari kluster pengimbasan kurikulum 2013 Kota Solo, dengan total peserta 68 guru,”terangnya.

Sementara itu, Ketua Panitia, Joko Susilo, mengatakan pada hari pertama, peserta mengikuti presentasi materi sistem penilaian dalam kurikulum 2013. Selanjutnya pada hari kedua dan ketiga dilakukan sesi diskusi.

“Tema diskusi selama tiga hari itu yakni pembuatan dan penggunaan instrumen, serta pengolahan hasil penilaian kompetensi afektif untuk pengisian rapor. Pada akhir acara peserta melakukan presentase hasil diskusi,” terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya