SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG — PSIS Semarang untuk sementara tertinggal 0-2 atas Borneo FC pada lanjutan laga Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim), Sabtu (10/11/2018) sore.

Dua gol tim berjuluk Pesut Etam di babak pertama diciptakan Billy Keraf pada menit ke-13 dan Lerby Eliandry di menit ke-17.

Promosi BRI Cetak Laba Rp15,98 Triliun, ke Depan Lebih Fokus Hadapi Tantangan Domestik

Dalam laga yang disiarkan secara langsung melalui streaming Vidio.com itu, PSIS Semarang tampil dengan komposisi sedikit berbeda. Skuat berjuluk Mahesa Jenar itu tampil tanpa Ibrahim Conteh, dan penjaga gawang Jandia Eka Putra.

Posisi Jandia digantikan Joko Ribowo. Sementara, Conteh yang mengalami cedera digantikan Nelson Alom sebagai gelandang jangkar.

Tampil di bawah tekanan suporter tuan rumah, skuat besutan Jafri Sastra tampil kurang menghentak. Beberapa kali, mereka mendapat tekanan dari lini depan Borneo FC yang mengandalkan Matias Conti, Lerby, Titus Bonai, maupun Billy Keraf.

PSIS Semarang hanya sesekali menerapkan serangan dari lini sayap. Selain itu, barisan pertahanan PSIS Semarang juga kerap lengah menjaga pergerakan pemain Borneo FC. Alhasil, saat laga baru berjalan 13 menit, PSIS Semarang pun harus menerima kenyataan gawangnya kebobolan.

Billy Keraf menjadi petaka bagi PSIS Semarang. Billy yang tak terkawal saat menerima bola rebound dengan leluasa mampu melesakkan tendangan dari luar kotak penalti untuk menjebol gawang PSIS Semarang. Borneo FC pun unggul 1-0.

Selang empat menit, Pesut Etam mampu menggandakan keunggulan melalui sundulan Lerby. Putra asli Samarinda itu berhasil menjebol gawang PSIS Semarang setelah memanfaatkan umpan lambung Titus Bonai.

Tak mendapat kawalan dari satu pun pemain belakang PSIS Semarang yang lebih fokus menjaga Matias Conti, pemain berpostur 182 sentimeter (cm) itu dengan leluasa menanduk bola umpan Titus Bonai untuk memaksa kiper Joko Ribowo memungut bola dari dalam gawang.

Tertinggal, PSIS Semarang berusaha bangkit. Upaya itu sempat memberikan peluang lewat sepakan Bayu Nugroho. Sayang, sepakan pemain asal Solo itu masih lemah, hingga bola melenceng tipis dari mistar gawang Borneo FC.

Pada menit ke-31, PSIS Semarang kembali mendapat peluang. Tapi, lagi-lagi sepakan Bayu Nugroho tidak tepat sasaran dan membentur mistar gawang Borneo FC yang dijaga Nadeo Argawinata.

Hingga babak pertama berakhir, PSIS Semarang pun belum mampu memecah kebuntuannya. PSIS Semarang pun harus tertinggal dengan skor 0-2 di babak pertama.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya