SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Madiunpos.com, MADIUN — Konsulat Jenderal (Konjen) Amerika Serikat untuk Indonesia, Andrew Kelly, belajar sejarah tentang PKI di Kabupaten Madiun, Senin (26/8/2019). Andrew juga diajak mengunjungi Monumen Kresek di Desa Kresek, Kecamatan Wungu, yang menjadi peringatan tentang kejahatan PKI. 

Kedatangan Konjen Amerika tersebut disambut oleh Bupati Madiun, Ahmad Dawami dan Wakil Bupati Madiun, Hari Wuryanto; beserta sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkab Madiun di Pendapa Ronggo Djumeno. 

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam kunjunganitu, sejumlah produk khas Madiun dipamerkan. Seperti batik khas Madiun, pakaian Kampung Pesilat, brem, cokelat, dan kopi kare. Bahkan, petani kopi kare pun didatangkan untuk menjelaskan dan menyajikan kopi asli Madiun itu. 

Bupati menyampaikan kedatangan Andrew untuk mengetahui potensi dan sejarah Kabupaten Madiun. Bupati juga menceritakan tentang sejarah Kabupaten Madiun. 

Kaji Mbing, sapaan akrab bupati, juga menceritakan sejarah tentang kekejaman PKI yang telah membuat stigma jelek tentang Madiun. Dia menuturkan tidak pernah ada embrio paham komunis di Madiun. 

“Yang ada orang luar Madiun atas nama Musso masuk ke Madiun. Musso berencana menjadikan Madiun pusat aksi pemberontakan PKI. Akan tetapi masyarakat Madiun menolak semua. Karena ajaran itu ada yang salah. Dia tidak membawa Tuhan diajarannya,” ujar dia dalam keterangan tertulis. 

Perwakilan Konjen Amerika itu kemudian diajak keliling ke Monumen Kresek untuk mengetahui sejarah PKI di Madiun. 

Andrew Kelly mengaku senang dengan kunjungan tersebut. Ia menyebut pengalaman sejarah itu menjadi pengalaman hebat untuk mengetahui sejarah Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya