SOLOPOS.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sadiaga Uno disambut Bupati Karanganyar saat mengunjungi Desa Wisata Sumberbulu, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar, Sabtu (9/10/2021). (Solopos.com/Akhmad Ludiyanto)

Solopos.com, KARANGANYAR — Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sadiaga Salahuddin Uno mengunjungi Desa Wisata Sumberbulu, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar, Sabtu (9/10/2021).  Desa ini merupakan salah satu dari 50 besar desa yang lolos kurasi lomba Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI).

Sandiaga datang sekitar pukul 16.20 WIB dan disambut tari lesung yang diperagakan Mbah Besur. Sambil berjalan menuju tenda penyambutan, Mas Menteri ini membalas tarian Mbah Besur. Aksinya ini pun langsung diikuti oleh rombongannya sehingga suasana yang tadinya sedikit tegang akibat protokoler langsung cair.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

sandiaga uno kunjungi karanganyar
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sadiaga Uno mengikuti tari lesung saat mengunjungi Desa Wisata Sumberbulu, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar, Sabtu (9/10/2021). (Solopos.com/Akhmad Ludiyanto)

Sandiaga terus menari hingga disambut oleh Bupati Karanganyar Juliyatmono, Wakil Bupati Rober Christanto serta Forkompimda setempat.  Suasana lebih cair saat Juliyatmono menyambut Sandiaga dengan pantun.

Baca Juga: Mantap Banget! Sangiran Masuk Daftar 50 Desa Wisata Terbaik

Sementara itu, Sandiaga dan rombongan sempat singgah sejenak di tenda penyambutan untuk mendengarkan paparan tentang Desa Wisata Sumberbulu. Kemudian lanjut meninjau stan-stan potensi desa tersebut.  Hingga berita ini ditulis, Sandi masih berbincang dengan para pelaku usaha warga setempat.

Untuk diketahui, Desa Wisata Sumberbulu di Desa Pendem, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar, berhasil lolos 100 besar dalam tahap kurasi lomba Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021 yang diselenggarakan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

sandiaga uno kunjungi karanganyar
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sadiaga Uno melihat-lihat salah satu stan produk warga saat mengunjungi Desa Wisata Sumberbulu, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar, Sabtu (9/10/2021). (Solopos.com/Akhmad Ludiyanto)

Data yang dihimpun Solopos.com dari akun YouTube Kemenparekraf, ada sembilan desa wisata di delapan kabupaten/kota di Jawa Tengah dinyatakan lolos 100 besar. Di antaranya Desa Wisata Dieng Kulon di Kabupaten Banjarnegara, Desa Wisata Cikakak di Kabupaten Banyumas, Desa Wisata Sumberbulu di Kabupaten Karanganyar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya