SOLOPOS.COM - ilustrasi (istimewa)

Kunjungan kerja dilakukan DPRD Kudus ke Medan dengan tujunan berbagi pengalaman tentang kepegawaian.

Kanalsemarang.com, MEDAN-Komisi D DPRD Kota Kudus, Jawa Tengah melakukan studi banding ke Medan untuk berbagi pengalaman dengan pemerintah daerah setempat di bidang kepegawaian dan perencanaan pembangunan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kunjungan kami ke Medan selain untuk mempererat hubungan antara kedua kota, juga berbagai pengalaman di bidang pemerintahan,” kata pimpinan rombongan anggota komisi D DPRD Kota Kudus Mardiayanto saat berkunjung ke Balai Kota Medan, Jumat (28/8/2015).

Ia mengatakan kunjungan mereka juga untuk bertukar informasi tentang kepegawaian terkait adanya perubahan dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN).

Selain itu pihaknya juga ingin mengetahui tentang rancangan pembangunan daerah, yang nantinya dapat dijadikan perbandingan di Kota Kudus, meski kultur masyarakat kedua kota cukup berbeda.

Kota Kudus sebagai kota rokok dengan jumlah penduduk sebanyak 800 juta jiwa, sepertiga dari jumlah wanitanya adalah buruh pabrik rokok.

“Kota Kudus juga dikenal sebagai kota suci yang memiliki dua Sunan yakni Sunanan Kudus dan Sunan Muria. Selain itu juga dikenal sebagai kota kuliner,” katanya.

Sementara Staf Ahli Bidang Pemerintahan Pemkot Medan, Risatanto yang menerima rombongan Komis D DPRD Kota Kudus itu mengatakan pihaknya juga memang membutuhkan masukan dari berbagai pihak, yang tentunya kedatangan rombongan itu sangat disambut positif.

Kota Medan sebagai kota metropolitan baru, kata dia, terus berbenah untuk berupaya menjadi destinasi pariwisata dan kota MICE demi semata untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan.

Selain itu Kota Medan juga membuka diri sebagai kota tempat melaksanakan berbagai kegiatan baik nasional maupun internasional.

“Kota Medan yang memiliki 2 juta penduduk, dewasa ini sudah menjadi pintu gerbang Indonesia bagian barat,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya