SOLOPOS.COM - Pengunjung beraktivitas di ruang perpustakaan Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Klaten, Kamis (24/6/2021). (Solopos-Ponco Suseno)

Solopos.com, KLATEN — Angka kunjungan warga ke ruang perpustakaan di Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Klaten anjlok di tengah pandemi Covid-19. Sepanjang pandemi Covid-19, jumlah kunjungan ke perpustakaan rata-rata mencapai kurang lebih 50 orang per hari.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, pelayanan perpustakaan Klaten sempat ditutup tiga hari, Senin-Rabu (21-23/6/2021). Penutupan pelayanan itu menyusul meningkatnya kasus Covid-19 di Kabupaten Bersinar, dalam beberapa waktu terakhir.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pascaditutup tiga hari itu, perpustakaan di Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Klaten dibuka untuk masyarakat umum, Kamis (24/6/2021).

Baca juga: Covid-19 di Polanharjo Klaten Meledak, Satgas Jaga Tangga Diminta Hilangkan Ewuh Pekewuh

Ekspedisi Mudik 2024

Pelayanan dibuka pukul 08.00 WIB-15.00 WIB. Setiap pengunjung yang datang ke perpustakaan diwajibkan menaati protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, dan lainnya.

“Jumlah kunjungan ke perpustakaan otomatis menurun. Saat pandemi Covid-19 ini, rata-rata 50 orang per hari. Di saat normal atau sebelum ada pandemi Covid-19, rata-rata mencapai 100 orang per hari. Saat ini, kami pun masih terus memantau perkembangan kasus Covid-19 di Klaten. Perkembangan kasus itu sebagai pertimbangan membuka atau menutup perpustakaan,” kata Kepala Seksi (Kasi) Pelayanan Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Klaten, Patwiyati, saat ditemui Solopos.com, di kantornya, Kamis (24/6/2021).

Peminjaman Buku Secara Online

Patwiyati mengatakan pengelola perpustakaan juga meniadakan sejumlah pelayanan ke masyarakat. Hal itu seperti pelayanan mobil perpustakaan keliling, pelayanan peminjaman buku saat car free day (CFD), dan pelayanan bus jemput anak sekolah baca buku (Bejanaku).

“Selain pelayanan peminjaman secara konvensional, peminjaman buku juga dilakukan secara online. Peminjaman online melalui aplikasi iKlaten masih berjalan hingga sekarang. Kemarin-kemarin, pernah mencapai 289 orang. Pelayanannya 24 jam setiap harinya,” katanya.

Baca juga: Lereng Gunung Merapi di Klaten Dilanda Hujan Abu Tipis Pagi Ini

Salah seorang pengunjung perpustakaan di Dinas Arsip dan Perpustakaan Daerah Klaten, Uli, 19, mengaku memperoleh informasi dari melalui media sosial (medsos) terkait perpustakaan dibuka untuk umum mulai Kamis (24/6/2021).

Di tengah pandemi Covid-19, dirinya memberanikan diri keluar rumah mencari bahan mengerjakan tugas di bangku kuliahnya.

“Saya mahasiswa UNS (Solo). Saya bersama dua teman ke sini. Kalau saya pribadi, yang penting tetap menaati prokes. Saat ke sini, masker wajib dipakai. Termasuk jaga jarak dengan lainnya,” katanya.

Baca juga: Cuaca Tak Menentu Bikin Galau Petani Tembakau, APTI Jateng Singgung Soal Asuransi Pertanian

Sebelumnya, Koordinator Penanganan Kesehatan Satgas PP Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo, mengatakan jumlah kasus Covid-19 terus bertambah dengan jumlah kumulatif Covid-19 mencapai 11.034 kasus. Sebanyak 1.271 orang menjalani perawatan/isolasi mandiri, sedangkan 9.081 orang dinyatakan telah sembuh.

“Sebanyak 682 orang telah meninggal dunia,” kata Cahyono Widodo, kepada Solopos.com, Rabu (23/6/2021).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya