SOLOPOS.COM - JIBI/ SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu Menu Double Decker restoran Solo baru Wagyu Meltique steak, Kamis (13/7) malam.

Pengelola restoran menawarkan berbagai promo khusus pada momentum Hari Kemerdekaan 17 Agustus.

Solopos.com, SOLO — Sejumlah restoran di Solo berlomba-lomba membuat promo bertemakan kemerdekaan menjelang Hari Kemerdekaan Indonesia tahun ini. Apa saja?

Promosi Simak! 5 Tips Cerdas Sambut Mudik dan Lebaran Tahun Ini

Restoran yang menyajikan masakan khas Meksiko, Conejo Mexican Fusion, memberikan diskon sebesar 17% untuk pembelian food and beverage pada 17 Agustus sepanjang hari. Pemilik Conejo Mexican Fusion, Robby Putranto, mengatakan promo tersebut untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan ke-72 Indonesia tahun ini.

Selain itu selama Agustus, restoran yang berada di Jl. Ronggowarsito No.151, Timuran, Banjarsari, Solo tersebut juga memberikan diskon sebesar 15% untuk pembelian steak tiap Kamis.

“Kami juga memberikan promo beli chicken wing satu gratis satu khusus untuk pelajar setiap Selasa,” kata dia saat dihubungi , Selasa (8/8/2017).

Resoran ala western, Double Decker Casual Dining, tak mau ketinggalan memberikan promo menyambut Hari Kemerdekaan RI. Public Relation Double Decker Casual Dining, Tunjung Candra Ervia Danis, mengatakan pada 17-31 Agustus restoran tersebut akan memberikan promo beli satu dapat dua wagyu steak.

Promo tersebut tanpa syarat apapun. Tunjung menambahkan pengunjung tinggal datang ke restoran tersebut di Jl. Ir Soekarno, Solo Baru, Sukoharjo, dan memesan seporsi wagyu steak pada tanggal tersebut. Pengunjung langsung menikmati dua wagyu steak.

“Promo tersebut bertujuan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia tahun ini. Selain itu kami juga mempunyai promo beli seporsi tenderloin steak gratis seporsi tenderloin steak selama Agustus. Promo tersebut juga tanpa syarat,” sambung dia. Siap memerdekakan perut pada 17 Agutsus?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya