SOLOPOS.COM - Tangkapan layar video kiriman netizen terkait kuda berlari di tengah ruas jalan raya Solo-Jogja dari simpang empat RSU Islam Klaten mengarah ke persimpangan Masjid Agung Al Aqsha Klaten, Rabu (25/5/2022) sore. (Istimewa/Instagram kabar_klaten)

Solopos.com, KLATEN – Seekor kuda dari salah satu kandang kuda di wilayah Klaten Utara terlepas dan sempat berlari di ruas jalan raya Jogja-Solo, Rabu (25/5/2022) sore.

Video seekor kuda berlarian di ruas jalan raya Solo-Jogja diunggah akun Instagram (IG) @kabar_klaten, Rabu sore.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dalam video kiriman netizen pemilik akun @wahid_desi itu memperlihatkan seekor kuda berlari santai di ruas jalan raya Solo-Jogja. Kuda berlari dari simpang empat RSU Islam Klaten menuju persimpangan masjid Agung Al Aqsha Klaten.

Kondisi arus lalu lintas sepi dan beberapa kendaraan melaju di belakang kuda yang berlari santai di tengah jalan.

Pemilik akun @wahid_desi menjelaskan peristiwa itu terjadi pada Rabu sekitar pukul 15.09 WIB. Dia tak mengetahui dari mana kuda itu berasal.

“Tahu-tahu sudah mendahului kendaraan saya,” kata dia saat dihubungi Solopos.com, Rabu malam.

Baca Juga: Polres Klaten Sita Sabu-Sabu 329,22 Gram, 3 Pelaku Saling Berkelit

Saat itu pemilik akun @wahid_desi berada di belakang kuda setelah keluar dari SPBU di tepi jalan raya Jogja-Solo tak jauh dari simpang empat RSU Islam Klaten.

Kuda itu dia ikuti hingga mengarah ke persimpangan Masjid Agung Al Aqsha Klaten. “Tetapi sebelum Al Aqsha saya belok mau pulang. Saat itu lalu lintas sepi,” kata dia.

Kuda itu berhasil diamankan di wilayah Desa Karanganom, Kecamatan Klaten Utara wilayah by pass Klaten.

Baca Juga: Jual Senpi Rakitan, Warga Sukoharjo Ditangkap Satreskrim Polres Klaten

Kuda itu diketahui berasal dari salah satu sekolah berkuda yang berada di kawasan seberang RSU Islam Klaten, Desa Belangwetan, Klaten Utara. Kuda tersebut merupakan kuda betina dalam kondisi bunting.

Kuda kabur dari kandang saat perawat kuda serta pengelola sekolah berkuda lainnya menjalankan ibadah Salat Ashar.

“Kuda ini termasuk yang paling unik diantara kuda lainnya. Karena kuda ini bisa membuka pintu sendiri. Nah, karena tadi bersamaan waktu Salat Ashar dan perawat sedang menjalankan ibadah salat, tiba-tiba dapat kabar kalau kudanya sudah di jalan raya,” kata Vika, admin sekolah berkuda bernama Ditya Horseland itu.

Perawat serta kepala kandang lantas bergegas mencari keberadaan kuda itu. Berdasarkan informasi yang mereka terima, kuda sudah berlari sampai simpang empat Masjid Agung Al Aqsha Klaten. Namun, saat didatangi kuda sudah tak berada di lokasi.

Baca Juga: Pasar Hewan Klaten Ditutup Sementara, Bakul Sapi Sambat Gak Bisa Jualan

Hingga ada orang yang paham tentang kuda dan mengenal pengelola sekolah berkuda itu bertemu dengan kuda yang kabur tersebut. Orang itu berhasil mengamankan kuda yang kemudian membawanya kembali ke kandang.

“Alhamdulillah kudanya baik, sehat, dan aman. Kebetulan kudanya dalam kondisi bunting,” kata dia.

Vika menjelaskan hingga Rabu sore tak ada korban atau dampak kerusakan gara-gara kuda kabur tersebut.

“Alhamdulillah tidak ada korban. Sampai sore juga tidak ada ada orang/warga yang datang mengeluh tentang dampak itu,” ungkap dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya