SOLOPOS.COM - Tim gabungan mencari seorang lelaki lansia hanyut di Kali Serang, tepatnya Bendungan Sidorejo, Desa Ngleses, Kecamatan Juwangi, Kabupaten Boyolali pada Selasa (7/6/2022) pagi. (Istimewa/Dokumentasi BPBD Boyolali)

Solopos.com, BOYOLALI — Seorang lelaki lanjut usia (lansia) hanyut di Kali Serang, tepatnya Bendungan Sidorejo, Desa Ngleses, Kecamatan Juwangi, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah pada Selasa (7/6/2022) pagi.

Jenazahnya ditemukan pada Rabu (8/6/2022) pukul 07.15 WIB setelah hampir hilang selama 24 jam. Kronologi penemuan jenazah lansia bernama Hadi Marman, 81, diungkapkan oleh Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Boyolali, Suherman, melalui WhatsApp kepada Solopos.com.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

“Ini termasuk jenis kejadian laka air. Waktu laporan masuk pada Selasa kemarin sekitar pukul 13.20 WIB dari BPBD Grobogan lewat WhatsApp. Terkait kejadian laka air yang dialami warga Boyolali di Bendungan Sidorejo,” jelasnya.

Herman, sapaan akrab Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Boyolali, mengungkapkan lokasi kejadian termasuk wilayah perbatasan Kabupaten Boyolali dengan Kabupaten Grobogan.

Herman mengungkapkan kronologi kejadian berdasarkan keterangan keluarga korban. Hadi Marman berpamitan untuk mencuci kelambu atau tirai jaring nyamuk di sungai sekitar pukul 07.00 WIB.

Baca Juga : Lansia Hilang saat Cuci Tirai di Kali Serang Juwangi Boyolali, Hanyut?

“Sampai pukul 11.00 WIB, saudara Hadi Marman belum kembali ke rumah. Berdasarkan keterangan saksi bernama Daryanto yang juga warga Desa Ngleses, sekitar pukul 08.00 WIB kemarin [Selasa], melihat korban sedang mencuci di pinggir sungai,” kata Herman.

Herman melanjutkan saksi melihat aliran sungai tiba-tiba membesar saat itu dan sudah tidak melihat korban lagi. Tim gabungan dikerahkan untuk mencari Hadi hingga ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

“Pukul 06.00 WIB pada Rabu. Operasi SAR gabungan melakukan penyisiran dengan jarak pencarian tiga kilometer dari TKP [Tempat Kejadian Perkara]. Pukul 07.15 WIB tim menemukan korban kurang lebih satu kilometer dari TKP,” jelas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya