SOLOPOS.COM - Para demonstran Suriah menggelar aksi memprotes kekuasaan Presiden Bashar al-Assad seusai Salat Jumat di Yabroud, dekat Damaskus, Jumat (21/9/2012). (Reuters).

ledakan bom di sebuah sekolah diDamaskus, Selasa (25/9/2012). (Reuters)

 BEIRUT – Bom yang ditanam pemberontak meledak di sebuah gedung sekolah yang diduduki pasukan keamanan dan milisi propemerintah di Ibu Kota Suriah, Damaskus, Selasa (25/9/2012).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Warga mengatakan asap mengepul dari kawasan di tenggara Damaskus dan menurut para aktivis ambulans bergegas menuju lokasi kejadian. “Tepat pukul 09.35 pagi (waktu setempat), tujuh bom rakitan meledak dalam dua ledakan, menargetkan sebuah sekolah yang digunakan pertemuan perencanaan mingguan antara milisi Shabbiha dan petugas keamanan,” kata Abu Moaz, seorang pemimpin Ansar al-Islam, salah satu kelompok pemberontak antirezim Presiden Bashar al-Assad.

Sementara saluran televisi pemerintah, mengutip seorang pejabat pemerintah, melaporkan dua bahan peledak rakitan yang ditanam oleh “teroris” meledak di dekat sekolah “Sons of Martyrs” di Damaskus. Disebutkan, tujuh orang terluka dan terjadi kerusakan kecil pada bangunan sekolah.

Pihak pemberontak berharap ledakan bom tersebut bisa menimbulkan korban yang banyak, namun sejauh ini tidak ada laporan kematian yang dikonfirmasi. “Adabeberapa pejabat yang hadir dan kami berharap mereka menjadi bagian dari sejumlah besar korban tewas dalam operasi ini,” imbuh Abu Moaz.

Wilayah Damaskus selatan telah menjadi medan pertempuran antara pasukan Assad dan pejuang oposisi. Pekan lalu, tentara pemerintah membombardir kubu pemberontak untuk mendesak mereka keluar dari Ibu Kota.

Damaskus telah dipandang sebagai benteng kuat bagi rezim Assad dan pernah dianggap tak tersentuh oleh kekuatan oposisi selama krisis yang telah berlangsung 18 bulan. Namun kini Damaskus menjadi medan pertempuran sehari-hari antara kekuatan oposisi dan pasukan keamanan pemerintah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya