SOLOPOS.COM - ilustrasi

Saat melintas di daerah Salam, petugas melihat mobil curian itu melintas kemudian mengejar.

Harianjogja.com, SLEMAN—Sebuah mobil curian ditinggal di Sendangarum, Kecamatan Minggir, Sleman sedangkan pelaku masih diburu polisi. Mobil tersebut dicuri oleh pelaku di wilayah Salatiga, Jawa Tengah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mobil bernomor polisi H 8879 MB tersebut milik salah seorang anggota kepolisian di Salatiga. Pelaku yang sampai saat ini buron, membawa mobil curian itu ke wilayah Magelang. Saat melintas di daerah Salam, petugas melihat mobil curian itu melintas kemudian mengejar.

Sempat terjadi penembakan yang dilakukan oleh petugas untuk menghentikan pelaku. Namun pelaku terus melarikan mobil tersebut hingga masuk ke wilayah Minggir, Sleman pada Rabu (28/6/2017). Di wilayah Soromintan, Minggir, mobil curian itu mengalami pecah ban bagian depan sebelah kanan.

Pelaku kemudian masuk ke Dusun Toglengan, Sendangarum, Minggir untuk meminta bantuan. “Pelaku kemudian meminjam sepeda motor kepada warga di sana [Toglengan],” ujar Kapolsek Minggir, Kompol Eka Andy, kepada Harian Jogja, Kamis (29/6/2017).

Pelaku meminjam motor milik salah satu warga dengan alasan untuk mencari bengkel karena ban mobil curian itu kempes. Dia meluruskan informasi yang beredar mobil tersebut dicuri di wilayah Minggir. Menurutnya, pencurian mobil bukan di wilayah hukumnya. Hanya saja petugas dari wilayah Magelang mengejar palaku hingga daerah Minggir.

Akibat kejadian itu, Mujinem kehilangan sepeda motor jenis Honda Blade warna Orange bernopol AB 4591 TJ yang dibawa pelaku. Saat ini, petugas terus memburu pelaku berdasarkan ciri-ciri yang diberikan para saksi.

Berdasarkan keterangan saksi  Mujinem, pelaku seorang laki laki dengan perawakan sedang. Saat kejadian dia mengenakan jaket warna hitam dan berkaca mata hitam. Pelaku juga memiliki tindikan piercing pada sebelah kiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya